"Anak ayah yang paling kaya. Orang terkaya," puji Ayah Rozak di depan para pemain Lapor Pak.
"Dengerin, dia mau beli apapun sekarang udah bisa karena orang kaya," tegas Ayah Rozak.
Namun di sisi lain, ternyata terungkap alasan Ayu Ting Ting betah menjanda selama ini.
Ayu Ting Ting merasa para pria justru takut mendekatinya.
"Mereka selalu bilang gak ada yang berani kali, orang mau dekat sudah takut."
"Padahal saya enggak nyari yang gimana-gimana juga," kata Ayu Ting Ting dikutip dari YouTube Atiek Nur Wahyuni, 29 Juni 2021 lalu.
Ketakutan para pria mendekati Ayu Ting Ting ini pun lantas dibenarkan oleh seorang ahli tarot, Marcel Wen.
Dilansir dari YouTube-nya, Rabu (28/7/2021) sang ahli tarot sebut kemungkinan tingkah sang biduan yang jadi sebab para pria ini mundur.
"Ayu ini orangnya humble, orangnya ini humoris, aslinya pun juga gitu," beber Marcel Wen.
Namun menurut Marcel Wen, sikap Ayu Ting Ting yang mudah didekati ini jadi masalah.
Dalam hal pertemanan atau pekerjaan, sikap Ayu Ting Ting ini mungkin membawa rejeki.