GridHype.ID - Pasangan artis, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina saat ini memang tengah berbahagia.
Bagaimana tidak? Setelah lama memantikan kehadiran momongan untuk calon adik Rafathar, Nagita Slavina akhirnya hamil anak kedua.
Karena itu, Raffi Ahmad tampak semringah mengetahui Nagita Slavina tengah mengandung calon buah hatinya.
Meski bahagia dengan kehamilan Nagita Slavina, belum lama ini Raffi Ahmad justru ogah mengabulkan permintaan sang istri.
Sebagai informasi, beberapa waktu yang lalu, Nagita Slavina sempat ngidam ingin dibelikan sebuah vila mewah saat berliburdi Bali.
Melansir dari Wartakotalive.com, vila mewah yang diidamkan Nagita Slavina itu rupanya memiliki harga yang cukup fantastis, yakni sebesar Rp 200 miliar.
Awalnya, Raffi Ahmad berniat mengabulkan permintaan sang istri.
Ia pun berusaha mencari tahu pemilik vila mewah itu sekaligusmencari tahu harga yang ditawarkan.
Setelah bertemu pemilik vila, ia pun melakukan negosiasi harga.