Ketika ditanya perihal alasannya tertarik memeluk agama Islam, Reza Rahadian pun memberikan pendapatnya.
Reza membeberkan bahwa keputusannya pindah agama tersebut murni karena keinginannya sendiri.
"Itu adalah komunikasi gua dengan Yang di Atas dan komunikasi gua dengan nyokap gua. Tapi begitu gue meyakini keyakinan, emang kok panggilan gue ke sana dan gue yakini, gue bersyukur itu bukan karena alasan apapun," ucap Reza Rahadian.
Reza kemudian membeberkan reaksi sang ibunda saat ia mengutarakan keinginannya pindah agama.
Ternyata, ibunda Reza Rahadian sudah mengetahui lebih dulu dan tidak pernah melarang Reza untuk memilih agama apapun.
Reza juga menyebutkan jika keluarga besarnya tak mempermasalahkan dirinya pindah agama.
"Sehingga setelah gue pelajari, gue udah yakin," sambung Reza Rahadian.
"Jadi orang yang pertama gue ajak bicara itu nyokap gue, gue convert, everything's okay, dari keluarga besar gue oke aja karena keluarga besar gue memang ada yang muslim ada yang Kristen, nggak jadi persoalan." kata Reza.
"Nyokap gue cuma ngomong 'Itu hak kamu untuk menentukan keyakinan kamu. Pesan Mama cuma satu, jalani itu dan yakini itu dengan baik. Cuma itu," sambungnya.