Tak hanya itu, Al Ghazali disebutkan Maia sudah membuat rencana tak biasa soal gelaran pernikahannya kelak.
Maia mengaku ingin menikahkan anaknya secara diam-diam tanpa acara yang meriah.
"Kayaknya berbeda deh. Kalo aku sih kayaknya bakal sunyi senyap. Enggak bisa ya, yaudah," kata Maia Estianty saat berbincang dengan Ashanty.
Mendengar hal tersebut, Ashanty lantas menanyakan siapa yang akan menjadi pendamping Al, EL, dan Dul saat di pelaminan nanti.
Apakah Ahmad Dhani dengan Maia, atau Maia dengan Irwan Mussry?
Maia Estianty blak-blakan tak akan ada resepsi sehingga tak perlu pusing memikirkan siapa yang akan menjadi pedamping ketiga putranya kelak.
"Gaono (enggak ada), orang enggak ada resepsi," jawab Maia Estianty.
"Enggak mungkin anak tiga-tiganya menikah enggak ada resepsi," bantah Ashanty.
Maia lantas menjelaskan ketiga anaknya memang tak ingin ada resepsi di pernikahannya kelak.
Bahkan, Al Ghazali yang sudah siap menikah pun mengaku tak ingin adanya resepsi.