GridHype.ID - Siapa yang tidak mengenal Jusuf Kalla.
Pria kelahiran 15 Mei 1942 ini menjabat sebagai wakil presiden.
Jusuf Kalla pernah menduduki kursi wakil presiden mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Kemudian, di era kepemimpinan Presiden Joko Widodo, Jusuf Kalla juga mengisi kursi yang sama sebagai wakil presiden.
Baca Juga: Pengusaha Rokok Masuk Daftar Orang Terkaya di Indonesia, Jusuf Kala Akui Merasa Bersalah
Jauh sebelum berkiprah di level pemerintahan, Jusuf Kalla dikenal sebagai pengusaha.
Sampai memegang jabatan sebagai orang nomor 2 di Republik ini, tentu Jusuf Kalla mendapat pundi-pundi gaji yang nominalnya menggiurkan.
Belum termasuk dengan beberapa tunjangan dan fasilitas yang diterimanya dari negara.
Tapi suapa sangka, semenjak menjabat wakil presiden, Jusuf Kalla membuat pengakuan mengejutkan.
Ya, pria 78 tahun ini mengaku tidak pernah memberi uang belanja pada sang istri.
Dilansir dari GridPop.ID, ketika Jusuf Kalla menjadi bintang tamu program Mata Najwa yang diunggah di kanal YouTube Najwa Shihab pada (17/10/2019) lalu, Jusuf Kalla membuat pengakuan tersebut.