Namun hingga saat ini, pihak Mariah Carey belum memberikan tanggapan terkait gugatan yang dilayangkan oleh kakaknya tersebut.
Sebelumnya diketahui jika memoar The Meaning of Mariah Carey diluncurkan pada September 2020 lalu.

Buku The Meaning of Mariah Carey
Dalam buku tersebut, Mariah Carey secara terang-terangn menceritakan kisah perjalanan hidupnya selama ini.
Mulai dari cara ia tumbuh sebagai anak yang sering diabaikan oleh kedua orangtuanya setelah bercerai hingga sering mendapatkan ejekan lantaran memiliki ras campuran.
Tak hanya mendapatkan perlakuan yang kurang menyenangkan dalam lingkungan tempat ia tinggal, Mariah Carey juga bercerita bagaimana ia menjadi korban kemaran dari saudara laki-lakinya.
Ia juga menyebut tak memiliki hubungan yang baik dengan saudara perempuannya Alison Carey.
Dalam bukunya, perempuan berusia 50 tahun ini juga menggambarkan sosok Alison Carey sebagai wanita yang cemerlang namun hidupnya hancur setelah terjerumus narkoba dan pergaulan bebas.
"Kakak seharusnya ada untuk melindungi, bukan untuk memukul kamu," tulis Mariah Carey tentang kakak perempuannya.
(*)