GridHype.ID - Bagi wanita, menstruasi tidak rutin adalah masalah yang wajib diwaspadai.
Apalagi jika menstruasi tidak teratur dan terhambat hingga berbulan-bulan.
Seperti yang dialami wanita dalam akun TikTok @ria.wnp berikut ini.
Viral di TikTok, kisah yang dibagikan @ria.wnp bisa jadi perhatian bagi para wanita.
Pemilik akun @ria.wnp ini awalnya menceritakan masalah menstruasi yang ia alami sejak duduk di bangku SMK.
Wanita ini mengalami menstruasi tidak teratur bahkan sampai 2-6 bulan sekali saja.
Awalnya ia berpikir hal itu karena masalah stres dan banyak pikiran.
Namun belakangan masalah mesntruasi wanita ini makin parah karena selama 10 bulan tak kunjung haid.
Menyadari ada yang tidak beres, wanita itu kemudian mendatangi dokter spesialis kandungan.
Ia memberanikan diri untuk melakukan pemeriksaan meliputi proses USG.