Awalnya, Nagita Slavina menanyakan siapa di antara keduanya yang lebih cemburuan.
Siapa sangka, Sule dan Nathalie kompak menyebut diri mereka sama-sama pencemburu.
"Yang lebih cemburu siapa?" tanya Gigi.
"Dua-duanya," jawab Sule dan Nathalie kompak.
"Sama? Terparah? Sesepele apa permasalahan kecemburuan itu?" cecar Gigi.
"Jadi gimana ya, bukan cemburu gara-gara kenapa atau gimana. Pokoknya ya enggak mau kehilangan aja," jelas Sule.
Lebih lanjut, Sule pun menjelaskan bahwa ia dan Nathalie sama-sama cemburuan karena memang ingin diperhatikan oleh pasangan.
Bahkan, duda 4 anak itu mengatakan kalau dirinya sendiri yang justru meminta Nathalie untuk bersikap cemburuan.
"Jadi ada beberapa doa yang terkabul. Setiap habis salat gue berdoa pengin punya pasangan yang merhatiinnya benar-benar. Gelendotan, kadang kan cowok tuh kalau lagi diem tiba-tiba dipeluk, aduh, rasanya gimana gitu kan.