“Pelakor sudah ada terus. Nah kayak yang aku bilang gausah mengkhawatirkan perempuan lain.”
“Mau diganggu gimana pun kalau lakinya gak mau, gak akan terjadi apa-apa. Gua percaya diri aja,” kata Nia.
Tak hanya itu, ia mengaku ogah memikirkan soal hadirnya perempuan lain di hati Ardi.
“Aku soalnya jadi seorang istri percaya diri aja gausah mikirin perempuan lain,” tuturnya.
“Kalau perempuan itu gangguin tapi lakinya gak mau gak bakal terjadi apa-apa kok. Gak usah mikirin wanita yang genit sama suami kita. Makanya saat terjadi berarti suami lu mau,” tutup Nia.
Hal ini pun membuat hubungan Nia dan Ardi tentunya makin kuat.
Tak hanya soal kepercayaan, Nia juga membagikan kunci rumah tangganya saat diterpa masalah.
Melalui YouTube milik Ayu Dewi, sosok sosialita satu ini pun membagi resepnya.
"Gue dulu awal bilang sama Ardi, entar pokoknya kalau misalnya kita berantem atau apa, lo enek lihat muka gue, lo pindah kamar saja mendingan,"
Baca Juga: 2,5 Tahun Nantikan Anak Pertama, Nia Ramadhani Bongkar Pelakuan Keluarga Ardi Bakrie Saat Ia Hamil