Follow Us

Jokowi Minta Jawa Timur Harus Bisa Turunkan Kasus Virus Corona dalam Jangka Waktu Dua Minggu!

Helna Estalansa, None - Jumat, 26 Juni 2020 | 07:45
Presiden Joko Widodo pada Kamis (25/6/2020) pagi, bertolak menuju Jawa Timur.
Agus Suparto/Fotografer Kepresidenan

Presiden Joko Widodo pada Kamis (25/6/2020) pagi, bertolak menuju Jawa Timur.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Minta Masyarakat Bersiap untuk Hadapi Era Normal Baru

"Baik itu di gugus tugas, baik itu di provinsi, baik itu di kota dan di kabupaten seterusnya sampai ke rumah sakit, kampung, desa, semuanya ikut bersama-sama melakukan manajemen krisis sehingga betul-betul kita bisa mengatasinya dan menurunkan angka positif tadi," sambungnya.

Bukan tanpa alasan Jokowi berkata demikian.

Pasalnya, pada Rabu (24/6/2020) kemarin, Jawa Timur dilaporkan kembali bertambah jumlah pasiennya hingga 183 orang.

Baca Juga: Bukan Virus Corona! Ridwan Kamil Kelabakan Atasi Penyakit Mengkhawatirkan Ini, Tercatat Kasusnya Sampai Puluhan Ribu di Jawa Barat

Angka tersebut pun menjadi jumlah yang terbanyak di Indonesia.

"Ini terbanyak di Indonesia, hati-hati ini terbanyak di Indonesia," kata Jokowi memperingatkan.

"Enggak bisa Surabaya sendiri, enggak bisa. Gresik harus dalam satu manajemen, Sidoarjo harus dalam satu manajemen, dan kota kabupaten yang lain.

Baca Juga: Sedikit Bernapas Lega, Dokter Top Italia Sebut Virus Corona Sudah Melemah, Pandemi Segera Berakhir?

Karena arus mobilitas itu yang keluar masuk adalah bukan hanya Surabaya, tapi daerah juga ikut berpengaruh terhadap naik dan turunnya angka Covid-19 ini," ucapnya.

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Bak Kesabarannya Sudah Habis, Presiden Joko Widodo Tegas Minta Jawa Timur Segera Turunkan Jumlah Kasus Virus Corona dalam Waktu Singkat: ‘Saya Minta...'

(*)

Source : Nakita.ID

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest