Melansir tayangan YouTube Perspektif Metro TV Sabtu (6/6/2020), Reino dengan luwes menceritakan kisah cintanya dengan sang istri.
Baca Juga: Sempat Ditentang, Denny Darko Beberkan Alasan Reino Barack Buru-buru Nikahi Syahrini
Namun di tengah percakapan, Reino sempat keceplosan menyebut telah berpacaran dengan Syarini selama 1.5 tahun.
Hal itu sontak membuat Incess kelabakan dan mencoba meralat pernyataan sang suami.
"Selama 1,5 tahun pacaran, i think it's about time," ungkap Reino.
"Pacaran?" tanya Robert Harianto, selaku pembawa acara.
Syahrini pun langsung menimpali, "Kita nggak ada pacaran kan?"
Mendengar jawaban Incess, Reino langsung mengubah statementnya tadi.
"Maksudnya kita PDKT nya betul-betul sebentar," sahut Reino.
(*)