GridHype.ID - Krisis pandemi corona ini menyisakan banyak kesan bagi sebagian besar orang.
Umumnya kesan buruklah yang membekas di masa pandemi ini.
Bagaimana tidak aktivitas kita banyak terhambat bahkan berpengaruh pada segala aspek kehidupan.
Namun pengalaman haru justru dirasakan oleh atlet ini.
Seorang atlet seni bela diri asal Austria, Wilhelm (Willi) Ott.
Dilansir dari AboutIslam.net, Wilhelm mengaku bahwa dirinya belajar tentang Islam saat krisis pandemi corona.
Sebelumnya, Wilhelm telah mengumumkan bahwa kini dirinya memeluk agama Islam melalui akun Instagramnya.
Wilhelm pun membagikan awal kisah dirinya tertarik dengan agama Islam.
Willi Ott, yang memilih nama Muslim Khalid, mengatakan bahwa ia tertarik pada Islam sejak lama.
Namun, dirinya tak pernah punya kesempatan untuk mempelajari agama Islam lebih dalam.