GridHype.ID - Ada kabar gembira nih bagi kamu yang lagi kasmaran.
Ternyata jatuh cinta disinyalir bisa tingkatkan daya tahan tubuhmu loh.
Jangan underestimate dulu, hal ini bahkan sudah dibuktikan oleh sebuah riset yang diterbitkan dalamJournal Psychoneuroendocrinology.
Dalam riset tersebut, peneliti mengungkap bahwa jatuh cinta dapat meningkatkan aktivitas gen tertentu, termasuk gen yang berperan untuk melawan virus.
Melansir laman Insider, riset tersebut dilakukan dengan meneliti 47 wanita, di mana pada awal riset semua peserta baru saja memiliki kekasih atau berada dalam hubungan romantis.
Untuk mendapatkan hasil yang akurat, peneliti mengambil sampel darah peserta dan meminta mereka untuk mengisi kuesioner mingguan yang berisi pertanyaan khusus tentang hubungan yang mereka jalani.
Setelah melakukan semua tahap penelitian dalam waktu 24 bulan, peneliti menemukan adanya peningkatan aktivitas gen daya tahan tubuh pada semua peserta.
Namun, peningkatan aktivitas gen tersebut tidak ditemukan pada peserta yang telah berpisah dengan pasangannya.
Memiliki pasangan memang membantu kita untuk keluar darikesepian yang berefek buruk pada kesehatan fisik dan mental kita.
Para ahli telah membuktikan, bahwa kesepian dapat memicu peradangan, meningkatkan risiko penyakit jantung, dan depresi.