GridHype.ID - Siapa yang tidak tahu Vicky Prasetyo, selebriti penuh kontroversi.
Sosok Vicky Prasetyo dikenal dengan ucapannya yang nyeleneh dan kerap menggoda wanita.
Kini wajah Vicky Prasetyo sering wara-wiri di televisi.
Baca Juga: Baru Saja Bercerai, Jenita Janet Digosipkan Dekat dengan Vicky Prasetyo, Ini Kata Kuasa Hukumnya
Kehidupan pria 35 tahun ini selalu menjadi sorotan publik.
Terlebih banyaknya konflik yang muncul dengan menyeret namanya.
Vicky Prasetyo dikenal sebagai seorang laki-laki penakluk hati wanita.
Julukan playboy oleh netizen nampaknya sudah terbukti secara nyata melalui tayangan infotainment.
Artis asal Bekasi ini pertama kali muncul ketika dirinya menggelar pesta pertunangan megah dengan pedangdut Zaskia Gotik.
Namun tak lama setelah itu dirinya harus mendekam di balik jeruji karena kasus penipuan.