GridHype.ID - Dalam upaya memutus tali rantai penyebaran virus corona, para pemimpin dunia memilih untuk menutup akses baik masuk maupun keluar negaranya.
Seperti yang kita tahu, usai virus corona menyerang Arab Saudi, pemerintah negara itu langsung melakukanpenutupan visa umrah beberapa waktu lalu.
Kota Mekkah yang identik dengan keramahan oleh para pelancongpun kini mulai waspada.
Hal ini tentu langsung berdampak pada kondisi di kota itu.
Kota Mekkah kini terlihat sepi.
Salah satu Youtuber, Alman Mulyana, membagikan potret sepi Kota Mekkah usai diterapkannya kebijakan lockdown.
Dilansir dari Cambridge, lockdown adalah sebuah situasi dimana tidak diperbolehkannya orang-orang untuk meninggalkan sebuah bangunan dan kawasan karena alasan darurat.
Tiongkok disebut sukses menekan kasus baru setelah melakukan kebijakan Lockdown.
Meski begitu, kebijakan lockdown dan pembatasan aktivitas juga harus mengorbankan beberapa hal, seperti yang terjadi di Arab Saudi.
Kota Mekkah yang biasa dipadati jamaah yang umroh, haji, maupun berziarah kini nampak seperti kota mati.