Gridhype.id- Hampir setiap pusat perbalanjaan Indonesia pasti terdapat kedap kopi starbucks.
Yap, dengan 20.336 kedai yang tersebar di 61 negara, Starbucks menjadi perusahaan kedai kopi terbesar di dunia.
Starbucks pun kerap menjadi tempat nongkrong generasi zaman now, bahkan meski mereka tidak selalu membeli kopinya.
Meski sudah mendunia, ada hal-hal yang belum banyak diketahui tentang Starbucks.
Apa sajakah itu?
1. Cuma master kopi saja yang mengenakan celemek hitam.
Karyawan Starbucks mengatakan jika celemek berwarna hitam disediakan hanya untuk "master kopi"Barista Starbucks harus menjadi master kopi bersertifikat untuk memakai celemek hitam.
Setelah disetujui oleh manajer, mereka harus belajar segala hal yang perlu diketahui tentang kopi sebelum secara resmi disebut sebagai seorang ahli kopi.
Jadi, jika kamu punya pertanyaan tentang sesuatu yang lebih spesifik, carilah barista yang mengenakan celemek hitam.