Laporan Wartawan GridHype.ID, Ruhil I. Yumna
GridHype.ID - Menikah dan memiliki anak mungkin menjadi sebuah fase yang pasti akan dijalani oleh seseorang.
Tentunya hal itu dijalani jika memang sudah memiliki kesiapan mental dan di waktu yang tepat.
Bagi seorang perempuan, karena pengaruh budaya dan adat dua hal itu dianggap sebagai sebuah pencapaian.
Kendatipun dianggap sebagai suatu hal yang lumrah terjadi, siapa sangka ada sebuah pernyataan yang menyebutkan hal tak terduga.
Dilansir dari NOVA, sebuah penelitian menyatakan jika seorang perempuan justru dinilai lebih bahagia tanpa suami atau anak.
Pernyataan itu sendiri dibuktikan dalam sebuah penelitian yang menyatakan bahwa perempuan lajang lebih bahagia daripada mereka yang telah menikah.
Adalah American Time Use Survey (ATUS) sebuah lembaga survei yang mengadakan penelitian itu.
Dalam penelitian itu dibandingkan tingkat kesenangan dan kesedihan dari individu yang sudah menikah, belum menikah, berpisah, dan bercerai.
Hasilnya cukup mengejutkan, dari penelitian tersebut ditemukan bahwa mereka yang menikah hanya menunjukkan rasa bahagia jika berhadapan dengan pasangannya.