GridHype.ID - Sudah bukan rahasia kalau Christian Sugiono memiliki paras rupawan.
Sejak kemunculannya di dunia hiburan, ketampanan Tian sudah mencuri perhatian publik.
Bahkan di usianya yang hampir 40 tahun ini, Tian masih jadi primadona para wanita.
Maka tak heran saat dirinya menikah dengan Titi Kamal, banyak wanita yang patah hati karenanya.
Well, membahas ketampanan bapak dua anak ini, baru saja Tian jadi sorotan lagi.
Hal itu terjadi saat dirinya berpenampilan bak seorang pilot.
Baca Juga: BetahLDR 6 Tahun, Christian SugionoSampai Kerja di Restoran danPabrik Demi Bisa SMS Titi Kamal
Diunggah di Instagramnya @csugiono, Kamis (27/12/2019), Tian nampak bertemu dengan pilot Vincent Raditya.
Keduanya terlihat berpose sembari memakai pakaian pilot lengkap di dalam pesawat.
Uniknya, Tian benar-benar bergaya menyerupai seorang pilot sungguhan.
Tak pelak potret Tian itu pun langsung banjir komentar netizen.