Follow Us

Jangan Anggap Sepele! Terlalu Lama Duduk Bisa Berisiko Diabetes dan Stroke

Ruhil Yumna - Rabu, 23 Oktober 2019 | 10:26
Pekerja Kantoran Lebih Rentan Terserang Penyakit Jantung
Business Person

Pekerja Kantoran Lebih Rentan Terserang Penyakit Jantung

Salah satunya adalah kaku otot paha belakang.

Baca Juga: Kabar Pamitnya Bikin Gempar, Denny Darko Sebut Tak Ada Lagi Cinta antara Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Saat otot kaku, kita akan lebih rentan terserang sakit punggung.

Bagi yang terlalu banyak duduk di depan layar komputer, sakit leher menjadi ancaman, di mana pada akhirnya akan berdampak pada terhambatnya peredaran darah seseorang.

Jika kebiasaan duduk terlalu lama dan minim aktivitas fisik berlangsung lama akan memicu penyakit mematikan seperti diabetes, jantung, stroke, bahkan berujung pada kematian.

Andi menyampaikan ada tiga sebab umum kenapa masyarakat kota malas untuk melakukan aktivitas fisik.

Tiga alasan tersebut adalah merasa tidak punya waktu, tidak punya peralatan dan malas berkeringat.

Sebenarnya menurut Andi aktivitas fisik tak harus dengan datang ke pusat kebugaran selama berjam-jam, namun bisa dimulai dengan mengubah pola hidup menjadi lebih aktif bergerak.

Contohnya dengan memilih naik kendaraan umum daripada membawa kendaraan pribadi, memilih parkir di tempat jauh agar bisa berjalan hingga meluangkan diri untuk berjalan kaki saat makan siang.

Baca Juga: Jangan Anggap Sepele! Tubuh Kurus Juga Rentan Alami Kolesterol Tinggi

Bisa juga dilakukan dengan melakukan peregangan selama 10 menit setiap dua jam sekali.

Jika banyak yang beralasan tak memiliki alat olahraga, maka cukup dengan memanfaat gadget untuk melihat berbagai macam olahraga yang bisa dilakukan di rumah.

Source : kompas, NOVA

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest