4 Manfaat Puasa bagi Penderita Diabetes yang Jarang Disadari

Minggu, 02 April 2023 | 15:30
Pixabay

Ilustrasi puasa Ramadhan

GridHype.ID -Seluruh umat Islam di seluruh dunia saat ini tengah menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

Namun tak hanya sebagai ibadah, puasa ternyata menyimpang segudang manfaat baik bagi kesehatan tubuh, termasuk bagi penderita diabetes loh.

Lalu apa saja ya manfaat puasa bagi penderita diabetes?

Mari cari tahu jawabannya berikut ini!

Pada prinsipnya, penyandang diabetes boleh saja menjalankan ibadah puasa.

Asalkan kadar gula darahnya terkontrol baik dan tidak memiliki penyakit serius lainnya, seperti penyakit jantung atau ginjal.

Berpuasa sendiri sebenarnya memiliki banyak manfaat untuk para penyandang diabetes.

Hal ini diungkapkan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Subspesialis Endokrinologi Metabolik dan Diabetes RS Pondok Indah dr. M. Ikhsan Mokoagow, M.Med.Sci, Sp. P. D., Subsp. E. M. D, FINASIM.

Manfaat pertama yang dirasakan oleh penderita diabetes saat berpuasa ada stabilnya kadar glukosa dalam darah.

"Ketika berpuasa, penyandang diabetes ‘dipaksa’ untuk menjalani pola makan yang lebih terjaga dan teratur, serta asupan kalori yang relatif sama," ungkapnya pada Tribunnews, Selasa (28/3/2023).

Selain itu puasa juga ternyata membantu mengatur peningkatan kadar glukosa dan insulin dalam tubuh.

Baca Juga: Tips Kesehatan, 6 Alat Olahraga di Rumah yang Bisa Kamu Pakai Selama Bulan Ramadhan, Dijamin Tubuh Tetap Bugar saat Puasa

Manfaat kedua, dapat mengurangi kadar kolesterol jahat (low-density lipoprotein cholesterol/LDL) dalam tubuh.

"Asalkan ketika sahur dan berbuka memilih makanan dengan bijak.

Hindari makanan sahur dan tajil berbuka puasa yang dimasak dengan teknik deep fried atau digoreng dengan minyak yang banyak," paparnya lagi.

Ketiga, dapat menurunkan tekanan darah.

Saat berpuasa, tubuh akan mengurangi produksi hormon tertentu seperti hormon adrenalin yang menjadi penyebab meningkatnya tekanan darah.

Keempat, meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Ketika berpuasa, tubuh akan mendaur ulang sel imun yang tidak diperlukan, terutama sel-sel yang sudah rusak.

"Sehingga sistem kekebalan tubuh pun diperbarui kembali," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunews.com dengan judul "PUASA SEHAT, Empat Manfaat yang Dirasakan Penyandang Diabetes Saat Berpuasa"

Baca Juga: Duh Padahal Sering Makan Tiap Hari, Santap Gorengan Terlalu Sering Bisa Datangkan Efek Mengerikan Ini loh

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Tribunnews.com

Baca Lainnya