Aneka Tips Hari Ini, Rumah Bersih dan Bebas Debu, Berikut Cara Mengurangi Debu dalam Rumah

Selasa, 08 November 2022 | 14:45
Adobestock

Debu dalam rumah

GridHype.ID - Aneka tips yang akan dijabarkan di bawah ini akan membantumu mengurangi permasalahan debu di rumah.

Debu yang tersebar dalam rumah tentu membuat penghuni rumah menjadi tak nyaman, untuk itulah aneka tips ini bisa sangat membantu.

Meski menjadi hal yang tak bisa terhindarkan, namun kamu bisa mengurangi debu yang ada di rumah dengan aneka tips ini.

Oleh karena itu, ketahui apa saja cara yang perlu dilakukan untuk mengurangi debu di dalam rumah dan hal lain yang dibutuhkan.

Dilansir dari Luce Home, Senin (7/11/2022), berikut ini adalah cara mengurangi debu di dalam rumah.

Gunakan jaring debu atau jaring nyamuk

Jaring debu atau jaring nyamuk adalah jaring-jaring halus yang dapat ditempatkan di lubang ventilasi atau jendela untuk mencegah debu masuk ke dalam rumah.

Penggunaan jaring debu paling efektif untuk kamar tidur atau ruangan yang menghadap ke jalan atau pekerjaan konstruksi.

Namun, kamu perlu rutin membersihkan jaring debu ketika sudah mengumpulkan banyak debu.

Baca Juga: Soroti Kebakaran Balai Kota Bandung, Ridwan Kamil Mengaku Prihatin: Saya Ikut Mendesain

Lap dengan kain basah

Ketimbang kemoceng, gunakan kain yang dibasahi dengan larutan pembersih atau air biasa untuk membersihkan ruangan rumah.

Saat kain basah membersihkan permukaan yang berdebu, ia menjebak partikel sehingga tidak menyebar begitu saja ke permukaan lain.

Cuci seprai setiap minggu

Sangat penting untuk mencuci seprai setiap minggu agar menghindari akumulasi debu di permukaan.

Akumulasi debu di permukaan seprai sudah menunjukkan bahwa sisa ruangan di kamar tidurmu lebih berdebu.

Selain mencegah akumulasi debu, mengganti dan mencuci seprai setiap minggu juga menghilangkan alergen agar tidak masuk ke tempat tidurmu, serta mencegah tungau debu berkembang biak.

Gunakan air purifier

Gunakan air purifier (pembersih udara) untuk menghilangkan debu.

Air purifier membuat udara lebih bersih dengan menyaring alergen dari udara.

Kamu bahkan dapat memasukkan air purifier ke dalam sistem pendingin udara atau AC di rumahmu.

Tapi ingat, kamu perlu membersihkan filter udara air purifier agar bisa terus membantu mengurangi debu di ruangan rumahmu.

Baca Juga: Kemenkes Ungkap Kematian Tertinggi Gagal Ginjal Akut Terjadi pada Pasien dengan Stadium 3, Kenali Gejalanya Berikut ini

Seberapa sering harus membersihkan dan menyingkirkan debu di ruangan rumah?

Debu ada di mana-mana dan tidak ada waktu khusus untuk mengendap.

Idealnya, kamu harus menyedot debu di permadani dan karpet, kemudian mengelap furnitur setiap hari.

Jika tidak punya waktu atau energi untuk membersihkan ruangan rumah setiap hari,

mengelap permukaan beberapa kali seminggu juga bisa dilakukan.

Baca Juga: BSU Tahap 7 Disalurkan Lewat Kantor Pos, Begini Cara Gunakan Aplikasi Pospay untuk Mencairkan

(*)

Tag

Editor : Ruhil Yumna

Sumber Kompas