Bakal Jadi Geopark Tingkat Dunia, Begini Potensi Alam Dataran Tinggi Dieng yang Tak Bisa Dipandang Sebelah Mata

Sabtu, 08 Oktober 2022 | 08:30
Andri Hermawan/unsplash

Pesona alam dataran tinggi dieng

Gridhype.id- Memiliki keindahan alam yang menarik dan sarat akan sejarah, Dataran Tinggi Dieng berpotensi dijadikan Geopark tingkat dunia.

Terletak di ketinggian 1.250―2.250 mdpl, Dataran Tinggi Dieng memiliki topografi unik yang mumpuni untuk diangkat sebagai Geopark tingkat dunia.

Sejak tahun 2015, inisiasi pengusulan Dataran Tinggi Dieng sebagai Geopark tingkat dunia telah dilakukan dan masih terus mengalami perkembangan.

Dataran Tinggi Diengyang berada di Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara ini nyatanya selalu memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Tak berhenti di sana, upaya pengusulanDataran Tinggi DiengsebagaiGeopark tingkat duniajuga berkaitan dengan keberadaan 10 destinasi wisata di wilayah Wonosobo yang begitu apik.

Beriringan dengan hal itu, terdapat pula 13 lokasi di Kabupaten Banjarnegara yang sangat mendukung keindahan alamDataran Tinggi Dieng.

Berdasarkan lamanjatengprov.go.id,sepuluh lokasi tersebut adalahTelaga Menjer, Kompleks Telaga Warna, Telaga Cebong, Bukit Sikunir, Gunung Api Pakuwaja, Bukit Prambanan, Gunung Seroja, Gunung Bisma, Bukit Sidede, dan Tuk Bimo Lukar.

Guna mewujudkanDataran Tinggi DiengsebagaiGeopark tingkat dunia,Afif Nurhidayat selaku Bupati Wonosobo menyoroti pentingnya sinergi antara masyarakat dengan kesadaran pelestarian alam.

“Saya harap pembangunan Geopark Dieng ini menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelestarian alam, serta memperkuat rasa cinta tanah air,”ujarnya.

Hingga tahun ini, rencana pengusulanDataran Tinggi DiengsebagaiGeopark tingkat duniaberfokus pada penetapan warisan geologi, penyusunan rencana induk pengembangan geopark, dan pembentukan badan pengelola geopark.

Adapun masyarakat dianggap sebagai aktor utama dalam upaya pelestarian dan pengembangan ekonomi kawasan Geopark.

Oleh karena itu, masyarakat diharapkan mampu mempersiapkan diri berkontribusi dalam perencanaan, pelaksanaan, hingga pengelolaannya.

Baca Juga: Inilah Kota Mulia, Wilayah Paling Dingin di Indonesia yang Suhunya Bisa Mencapai 9 Derajat Celcius

Dilansir daritribunnews.com,salah seorang peneliti dari Universitas Padjajaran Bandung bernama Priatna sudah melakukan eksplorasi di Dieng sejak 1991.

Berangkat dari rasa penasaran soal tragedi gas beracun yang menewaskan banyak warga Dieng pada 1979, ia lantas menyoroti potensiDataran Tinggi Diengyang begitu luar biasa.

"Saya sebut Dienglayak diajukan menjadi kawasan Taman Bumi atau Geopark kelas dunia,"jelasnya tempo hari.

Pada dasarnya,Geoparkmerupakan kawasan dengan unsur geologi terkemuka yang di dalamnya mencakup nilai arkeologi, ekologi, dan budaya.

"Geopark adalah sebuah kawasan yang memiliki unsur-unsur geologi terkemuka (outstanding)-termasuk nilai arkeologi, ekologi, dan budaya yang ada di dalamnya-di mana masyarakat setempat diajak berperan serta untuk melindungi dan meningkatkan fungsi warisan alam." (UNESCO, 2004).

Hal tersebut sejalan dengan kondisiDataran Tinggi Diengyang berpotensi besar bagi kemajuan fungsi warisan alam.

Dataran Tinggi Diengberada pada 2 satuan geomorfologi yaitu satuan pegunungan pada zona Serayu Utara yang berumur tersier dan satuan dataran tinggi/plato yang berada di antara barisan gunung api dan kerucut soliter.

Adapun kerucut soliter tersebut sebagian besar ditempati oleh material vulkanik.

Bukan hanya sebaran alam yang apik,Dataran Tinggi Diengjuga kaya akan keanekaragaman hayati dan budaya.

Tanaman edelwies, cemara, akasia, hingga purwaceng menjadi kekayaan tersendiri yang patut untuk dilestarikan.

Adapun keanekaragaman fauna yang nyata menjadi daya tarik antara lain adalah domba batur, elang, sigung, macan kumbang, rusa, owa/surili, hingga prenjak.

Sepanjang keberadaannya,Dataran Tinggi Diengbanyak dinikmati lantaran pesona alamnya yang memanjakan mata.

Baca Juga: Suhu Malam Hari Bisa Sampai 9 Derajat Celcius, Inilah Kota Paling Dingin yang Ada di Indonesia

Creative Commons/Jimmy McIntyre

Telaga Warna salah satu objek wisata di Dieng yang bisa dikunjungi bersama keluarga.

Kini, upaya pengusulan sebagaiGeopark tingkat duniamenjadi bukti nyata bahwaDataran tinggi Dienglayak dipertimbangkan di dunia internasional.

Upaya ini diharapkan mampu meningkatkan nilai dalam berbagai bidang,mulai dari ilmiah, estetika, budaya, hingga wisata.

Bagaimana tidak, kekayaan budaya diDataran Tinggi Dieng memanglekat dengan kondisi geologi yang juga menjunjung tinggi tradisi, ritual, hingga kepercayaan masyarakat setempat.

Baca Juga: Bukan Dieng, Inilah Kota Paling Dingin di Indonesia, Suhu Siang Harinya Cuma 15 Derajat Celcius

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Tribunnews.com, jatengprov.go.id

Baca Lainnya