Inilah Kota Mulia, Wilayah Paling Dingin di Indonesia yang Suhunya Bisa Mencapai 9 Derajat Celcius

Jumat, 13 Desember 2019 | 19:35
instagram.com/joiko_

Keindahan kota terdingin di Indonesia, Kota Mulia

GridHype.ID - Membahas soal kota terdingin di Indonesia, kamu pasti berpikir jawabannya akan Puncak Bogor atau Dieng.

Hal ini karena dua wilayah itu memiliki suhu yang rendah dan terkenal sangat dingin.

Tapi ternyata jawabanmu salah loh.

Baca Juga: Lakukan Operasi Plastik Agar Mirip dengan Angelina Jolie, Begini Kabar Sahar Tahar Kini

Jawaban yang benar adalah sebuah daratan kecil yang berada di wilayah Puncak Jaya Wijaya, Papua.

Melansir laman Bobo, Kota Mulia dianggap menjadi kota paling dingin karena berada di ketinggian 2.448 meter di atas permukaan laut.

Pada saat siang hari, Kota Mulia diketahui memiliki suhu mencapai 15 derajat Celcius.

Baca Juga: Pertama Kalinya di Dunia, Mahkluk Campura Monyet dan Babi ini Berhasil Terlahir ke Dunia, Seperti ini Rupanya

Dan pada saat malam hari, suhu di sana bisa mencapai 9 derajat Celcius loh!

Suhu saat di kota lain mungkin orang sudah memakai jaket, bahkan menyalakan perapian besar.

Tapi rendahnya suhu ini sudah menjadi keseharian para penduduk di sana.

Baca Juga: Pilu, Kepala Bayi Ini Putus Saat Ditarik Paksa Dokter, Si Ibu Bukannya Ditenangkan Malah Diperlakukan Semena-mena oleh Tim Medis

Bagaimana tidak, kota ini berada di lembah yang dikelilingi Pegunungan Jaya Wijaya, pegunungan yang terkenal sangat dingin.

Potretnya juga pernah dibagikan salah satu penduduk di sana dari akun Instagram @joiko_

Selain suhu yang rendah, Kota Mulia juga memiliki curah hujan yang tinggi.

Baca Juga: Cuma Punya Lebar 1,4 Meter, Siapa Sangka Rumah ini Harga Jualnya Capai Rp 4,9 Miliar, Kok Bisa?

Maka tak heran jika akhirnya rumah Honai tetap jadi pilihan para penduduknya.

Rumah honai sendiri adalah rumah adat yang tidak memiliki jendela sehingga udara tidak akan mudah masuk.

Meski terbilang cukup jauh dari peradaban, Kota Mulia memiliki sebuah bandara kecil untuk akses transportasi.

Baca Juga: Bisa Picu Leukimia, Sebaiknya Kurangi Mencuci Pakaian dengan Teknik Dry Cleaning

Para penduduk bisa menggunakan pesawat kecil untuk bepergian misalnya ke Kota Jayapura.

Fakta lain yang cukup mencengangkan dari kota terdingin ini ialah konflik yang sering terjadi di sana.

Bentrokan yang kerap terjadi ini akhirnya membuat warga dilarang keluar setelah pukul 6 Sore atau saat hari mulai gelap.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah, ini Beda Fungsi Kode 0 dan +62 Pada Awal Nomor Telepon

Nah, jika Kota Mulia dinobatkan sebagai kota terdingin di Indonesia, kira-kira di mana ya kota terdingin di dunia berada?

Melansir dari berita Grid.ID sebelumnya, desa terdingin di dunia terletak di Desa Oymyakon, Provinsi Siberia, Rusia.

Di desa ini suhu rata-rata di bulan Januari bahkan mencapai -50 derajat Celcius.

Saking dinginnya, bulu mata para penduduk bisa membeku menjadi kristal es.

(*)

Tag

Editor : Linda Fitria

Sumber Bobo.grid.id, Grid.ID