Aneka Tips Harian, Nggak Perlu Repot-repot Matikan Listrik, Cuma Semprot Air Panas Ternyata Ampuh Bersihkan Bunga Es

Minggu, 02 Oktober 2022 | 13:15
https://kitchenseer.com/why-does-freezer-have-frost/

Cara menghilangkan bunga es di freezer dengan mudah.

GridHype.ID - Bunga es yang ada di kulkas kerap kali memunculkan masalah tersendiri.

Bunga es di kulkas muncul lantaran temperatur atau suhu dalam kulkas terlalu rendah.

Munculnya bunga es di freezer kulkas ini harus segera dibersihkan.

Jika tidak segera dibersihkan, bunga es ini akan menyebabkan bahaya yang tak main-main.

Dilansir dari Kompas.com dari SF Gate, berikut beberapa penyebab munculnya bunga es di freezer kulkas dan cara mengatasinya.

1. Suhu terlalu rendah

Periksa manual untuk model kulkas Anda dan pastikan suhu freezer tidak dipasang di bawah 1,6 derajat celcius.

Pengaturan suhu biasanya berada di dinding atau langit-langit kompartemen freezer.

Setel suhu kulkas ke suhu yang lebih tinggi, dan tunggu untuk melihat apakah masalah bunga es teratasi.

2. Gasket freezer bocor

Karet yang mengelilingi lemari es dan pintu freezer membentuk segel yang rapat ketika pintu ditutup disebut gasket.

Seiring berjalan waktu, gasket ini bisa mengering dan retak atau rusak.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Jangan Salah Kaprah, Ternyata Begini Langkah-langkah Cara Simpan Tauge Biar Tetap Segar di Kulkas

Jika gasket rusak, pintu kulkas selalu tampak seperti terbuka sebagian.

Udara lembab di dalam rumah ditarik ke kulkas dan kelembahan di udara segera mengembun di dinding dan langit-langit kulkas, membentuk tetesan air kecil.

Tetesan air ini kemudian membeku, membentuk embun beku.

Kulkas dan freezer modern memiliki mekanisme pencairan es otomatis, tetapi gasket yang bocor dapat menyebabkan lebih banyak embun beku terbentuk daripada yang dapat dihilangkan oleh kulkas.

Perbaiki atau ganti gasket seperlunya untuk menyelesaikan masalah bunga es.

3. Masalah pada makanan

Memasukkan kelembaban apa pun ke kulkas atau kompartemen freezer dapat berkontribusi pada pembentukan embun beku.

Wadah terbuka berisi cairan yang ditempatkan di dalam kulkas dapat menyebabkan terbentuknya embun beku, karena air di dalam wadah menguap ke dalam kompartemen kulkas dan mengembun di dinding dan rak.

Lantas bagaimana cara membersihkan bunga es tanpa matikan listrik

Bersihkan Bunga Es di Freezer Tanpa Matikan Daya

Mengutip dari Sajian Sedap, bunga es akan tumbuh makin tebal ketika kulkas terus menyala dalam waktu lama tanpa proses defrost atau pencairan.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Ya Ampun Untung Baru Tahu, Ternyata Tempe Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Dampak Buruknya Nggak Main-main

Cara untuk Mencairkan Bunga Es

1. Semprot dengan air panas

Melansir dari laman Yellow Pages, siapa yang menyangka bahwa Anda bisa mencairkan bunga es dengan menyemprotnya dengan air panas.

Mencarikan bunga es dengan semprotan air panas ini sangat mudah dan cepat, loh.

- Caranya, coba didihkan dahulu air.

- Lalu, dengan perlahan masukkan air ke dalam botol semprot.

- Kemudian semprotkan air panas ke bunga es, fokuskan pada bagian bawah dan samping bunga es yang menempel ke rak freezer.

Cara ini efektif digunakan untuk melelehkan bunga es sehingga ia gampang diambil tanpa perlu dicongkel dengan benda keras.

2. Gunakan hair dryer

Kamu tak salah baca, kita juga ternyata bisa gunakan hair dryer untuk membersihkan bunga es.

Setelah menetralkan suhu kulkas, percepat proses penyairan bunga es di dalam freezer dengan blow dryer atau hair dryer.

Caranya, nyalakan hair dryer atau blow dryer, set di suhu yang paling panas.

Kemudian berdirilah di area yang aman, agar ketika memegang blow dryer Anda tak menyentuh air dari tetesan kulkas.

Kemudian arahkan blow dryer tepat ke dinding bagian dalam freezer.

Tujuannya adalah membuat dinding freezer menjadi hangat sehingga bunga es akan mudah dilepaskan.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Para Ibu Wajib Tahu Pakai Sesendok Bahan Dapur ini Ampuh Atasi Bau Daging Busuk di Kulkas, Auto Bersih Kinclong

3. Gunakan kipas angin

Anda juga bisa mempercepat proses pencairan dengan memasang kipas angin tepat di depan pintu kulkas.

Kipas angin bisa mengalirkan udara hangat dari ruangan rumah masuk ke dalam kabin freezer.

Dengan begini, proses pencairan bunga es akan berlangsung lebih cepat.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Nggak Perlu Buang-buang Waktu, Kini Bersihkan Kulkas Cukup Butuh 20 Menit Saja, Lemari Es Auto Bersih dan Kinclong Kembali

(*)

Editor : Nabila Nurul Chasanati

Sumber : Kompas.com, Sajian Sedap

Baca Lainnya