Aneka Tips Kesehatan, Coba Mulai Malam Ini Rendam Belimbing Lalu Minum Airnya Besok Pagi, Jangan Kaget Tubuh Alami Perubahan Menakjubkan Ini

Jumat, 16 September 2022 | 10:30
dok. via SajianSedap

Ari rendaman belimbing ternyata bisa turunkan darah tinggi

GridHype.ID - Aneka tips kesehatan, manfaat belimbing ternyata tak hanya didapat dari makan buahnya saja.

Seperti diketahui, belimbing menyimpan sejumlah nutrisi penting yang baik untuk kesehatan tubuh.

Nah, untuk mendapatkan manfaatnya, belimbing tidak harus dimakan secara langsung, loh.

Anda bisa merendam belimbing semalaman dalam air, lalu diminum keesokan harinya.

Usut punya usut, air rendaman belimbing ini bisa menjadi obat alami penurun tekanan darah tinggi.

Gak percaya? Yuk simak ulasan lengkap berikut ini, seperti dikutip dari Sajian Sedap.

Manfaat Air Rendaman Belimbing untuk Atasi Hipertensi

Tak hanya dengan obat-obatan, kita bisa mengatasi hipertensi dengan rutin minum air rendaman belimbing, nih.

Hal ini tentu saja karena banyak kandungan nutrisi di dalamnya.

Dalam buku Variasi Favorit Infused Water Berkhasiat, karya Desty Ervira Puspitaningtyas, S.Gz., Yunita Indah Prasetyaningsrum, S.Gz, belimbing merupakan salah satu buah yang kaya akan kalium.

Kalium dalam belimbing berperan menurunkan tekanan darah dalam tubuh.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Selama Ini Jarang Dilirik, Ternyata Rutin Makan Teri Bisa Bikin Penyakit Sejuta Umat Kabur, Nyesel Banget Kalau Gak Doyan

Maka dari itu, belimbing termasuk buah yang baik dikonsumsi oleh penderita hipertensi atau darah tinggi.

Penderita hipertensi sudah wajib mengontrol asupan garam agar tidak berlebihan karena bisa memicu komplikasi.

Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), ketika komplikasi hipertensi terjadi, pembuluh darah arteri akan mengeras, sehingga aliran darah bisa tidak lancar.

Ketika suplai darah tidak lancar ke organ-organ tubuh yang membutuhkan, apalagi jantung, maka hal itu akan menimbulkan berbagai masalah kesehatan.

Mulai dari serangan jantung, stroke dan penyakit kardiovaskular lainnya.

Selain itu, belimbing juga mengandung magnesium yang berperan meningkatkan penyerapan kalsium dan membantu mengatur tekanan darah.

Untuk mendapatkan manfaat dari belimbing, selain dimakan langsung juga bisa dibuat infused water alias air rendaman belimbing.

Cara membuat air rendaman belimbing pun sangat mudah, kok!

Cara Membuat Air Rendaman Belimbing

- Kita hanya butuh menyiapkan belimbing segar 150 gram.

- Kemudian cuci bersih dan potong belimbing berbentuk bintang kecil-kecil.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Ternyata Sariawan Bisa Diatasi dengan Cara Seenak Ini, Kuncinya Cuma Konsumsi Sederet Buah Lezat Berikut

- Setelah itu, masukkan buah belimbing di dalam botol berisi 500 ml air.

- Tutup botol tersebut dan simpan di dalam kulkas selama 4-5 jam.

- Setelah itu sajikan damn minum secara rutin.

Sangat mudahkan membuat air rendaman belimbing untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Alih-alih membeli, kita bisa membuatnya sendiri di rumah. Yuk, cobain!

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Capek Banget Oles SalepAnti Jerawat, Mulai Sekarang Mending Hindari Makanan Ini agar Jerawat Gak bolak-balik Mampir

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : SajianSedap.com

Baca Lainnya