Aneka Tips Kesehatan, Jika Tak Ingin Asam Urat Kambuh, Mulai Sekarang Hindari Makanan Ini Agar karena Sakitnya Nyiksa Banget

Sabtu, 03 September 2022 | 14:30
iStock

penyakit asam urat

Gridhype.id- Aneka tips kesehatan.Penderita asam urat merasakan beragam gejala yang bisa mengganggu kesehariannya.

Penyakit asam urat memang bisa menimbulkan perasaan nyeri pada area persendian.

Adapun rasa nyeri akibat penyakit asam urat ini juga bisa dibarengi dengan adanya pembengkakan.

Laman halodoc.com menjelaskan bahwa semua sendiri tubuh memiliki risiko terkena asam urat.

Oleh sebab itu, sangat penting bagi kita untuk mengetahui cara mencegah penyakit asam urat.

Penyakit asam urat ternyata bisa terjadi karena kita terlalu banyak mengonsumsi makanan dengan kandungan purin.

Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa makanan yang kita konsumsi sehari-hari sangat berpengaruh terhadap risiko terkena penyakit asam urat.

Ada sejumlah makanan dan minuman yang baiknya dihindari oleh penderita asam urat untuk menjaga kesehatan tubuhnya.

Adapun sebagian besar makanan dan minuman tersebut merupakan bahan yang mengandung purin tinggi.

Dilansir dari gridhealth.id, berikut beberapa makanan yang sebaiknya dihindari oleh penderita asam urat:

  • Jeroan
  • Daging merah
Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, 3 Jenis Olahraga yang Bisa Ringankan Gejala Asam Urat

  • Daging olahan
  • Sarden
  • Remis dan ragi
  • Kaldu ekstrak daging
  • Minuman beralkohol
  • Minuman yang terlalu manis
  • Makanan cepat saji
Sementara itu, penderita asam urat juga bisa membatasi konsumsi beberapa sumber protein hewani dan nabati.

Salah satu jenis makanan tersebut adalah tempe dan tahu.

Tempe dan tahu merupakan sumber protein nabati yang baik bagi tubuh apabila dikonsumsi secara tepat.

Untuk memperoleh hasil maksimal dari konsumsi tahu dan tempe, Anda dianjurkan untuk mengonsumsinya tidak lebih dari 50 gram per hari.

Selain protein nabati, ada juga harus mengurangi mengkonsumsi sumber protein hewani yang berasal dari daging, ikan tongkol, tengiri, dan bawal.

Pastikan untuk tidak mengonsumsinya lebih dari 50 gram.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Seumur Hidup Baru Tahu Sekarang Kalau Ternyata 2 Bumbu Dapur Ini Ampuh Atasi Asam Urat, Gak Perlu Lagi Beli Obat Mahal

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Halodoc.com, Gridhealth

Baca Lainnya