Aneka Tips Kesehatan, Awalnya Cuma Iseng Taruh Bawang Putih di Telinga, Siapa Sangka Tubuh Bakal Rasakan Hal Tak Terduga Ini

Minggu, 28 Agustus 2022 | 13:30
pexels.com/Karolina Grabowska

Aneka tips kesehatan yang bisa didapat dari bawang putih.

GridHype.ID -Aneka tips kesehatan berikut ini akan kamu dapatkan cuma dari bawang putih.

Caranya cukup mudah kok.

Kamucoba deh letakkan bawang putih di telinga.

Dijamin manfaat luar biasa ini akan kamu rasakan.

Penasaran seperti apa? Mari kita simak aneka tips kesehatan berikut ini.

Mengutip dari SajianSedap.com, bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur yang wajib ada di rumah.

Karena banyak makanan sehari-hari yang menggunakan bawang putih sebagai bahan dasarnya.

Selain untuk memasak, manfaat bawang putih juga bagus untuk kesehatan tubuh.

Kita bisa mendapatkan manfaat bawang putih dengan menambahkannya ke masakan atau dimakan mentah-mentah.

Tapi, pernahkah kamu taruh bawang putih di telinga untuk dapatkan manfaatnya?

Ya, ternyata kita juga bisa dapatkan khasiatnya cuma dengan taruh bawang putih di telinga, loh!

Baca Juga: Aneka Tips Kecantikan, Pantas Saja Wajahnya Mulus Bak Artis Korea, Ternyata Wanita Ini Cuma Rutin Pakai Bawang Putih yang Diolah Menjadi Seperti Ini

Memangnya untuk apa, ya?

Manfaat Bawang Putih Ditaruh di Telinga

Diketahui bawang putih memiliki khasiat penyembuhan yang luar biasa, terutama karena antibakteri dan anti-virus.

Senyawa dalam bawang putih membantu memusnahkan bakteri atau virus di telinga bagian dalam, sementara sifat antiseptik bawang putih bekerja untuk menghambat penyebaran infeksi.

Infeksi telinga biasanya disebabkan oleh virus, dan antibiotik saja tidak benar-benar membantu menyembuhkannya.

Nah ternyata bawang putih bisa jadi solusinya, nih!

Bawang Putih untuk Atasi Infeksi di Telinga

Caranya cukup dengan meneteskan minyak bawang putih di telinga atau meletakkan potongan bawang putih di telinga.

Hal ini ternyata akan membantu mengurangi sensasi berdenyut yang umum dirasakan saat telinga sakit.

Bawang putih adalah bahan anti radang yang dapat mengurangi pembengkakan dan rasa sakit.

Jika tak ingin menempelkan potongan bawang putih langsung ke telinga, kita bisa menggunakan minyak bawang putih.

Baca Juga: Bisa Hemat Uang Belanjaan Mending Panen Sendiri dari Pekarangan Rumah, Lakukanlah 3 Tips Mudah Menanam Bawang Putih ini

Cara membuatnya pun cukup mudah, kok!

- Kita hanya membutuhkan 1 siung bawang putih cincang dan 2 sendok makan minyak zaitun.

- Panaskan 2 sendok makan minyak zaitun dalam panci kecil dan tambahkan bawang putih cincang.

- Pertahankan panas pada suhu rendah sekitar 15-20 menit, sehingga minyak dapat menyerap semua kandungan yang bermanfaat dari bawang putih.

- Angkat dan saring minyak ke dalam toples kaca dan biasrkan dingin.

- Terapkan 2 tetes minyak di telinga yang sakit dan ulangi sebanyak sekali sehari sesuai kebutuhan.

Minyak bawang putih juga dapat dibuat dengan mencincang bawang putih dan memasukkannya ke dalam 2 sendok makan minyak zaitun selama 2-3 jam.

Lalu saring minyak zaitun dan gunakan seperlunya.

Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan

Dilansir dari Healthline, 28 Juni 2018 via Kompas.com, berikut adalah 7 manfaat bawang putih untuk kesehatan yang telah terbukti.

1. Melawan penyakit

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Tak Ada yang Tahu, Siapa Sangka Makan Bawang Putih Panggang Ternyata Bisa Berikan Efek Dahsyat Ini

Salah satu manfaat bawang putih yang terkenal adalah mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Sebuah studi menemukan bahwa suplemen bawang putih yang dikonsumsi setiap hari mampu melawan penyakit pilek hingga 63 persen dibandingkan dengan plasebo.

2. Menurunkan tekanan darah

Penelitian pada manusia telah menemukan bahwa suplemen bawang putih memiliki efek yang signifikan terhadap penurunan tekanan darah.

Sebuah penelitian membuktikan, 600-1.500 mg ekstrak bawang putih yang sudah tua sama efektifnya dengan obat Atenolol dalam menurunkan tekanan darah selama 24 minggu.

3. Menurunkan kolesterol

Bagi yang memiliki kadar kolesterol tinggi, suplemen bawang putih tampaknya mampu mengurangi kolesterol total sekitar 10-15 persen.

Meski bawang putih memiliki manfaat menurunkan kolesterol jahat, bawang putih tidak memiliki efek yang signifikan untuk meningkatkan kolesterol baik.

4. Mencegah Alzheimer dan demensia

Bawang putih mengandung antioksidan yang mendukung mekanisme perlindungan tubuh terhadap kerusakan oksidatif akibat radikal bebas.

Efek gabungan yang dimiliki bawang putih, yakni penurun tekanan darah, penurun kolesterol, dan sifat antioksidan membuatnya mampu mengurangi risiko penyakit otak seperti Alzheimer dan demensia.

Baca Juga: Bisa Sujud Syukur karena Tak Perlu Lagi Bergantung pada Obat, Mulai Sekarang Mending Bikin Teh Bawang Putih yang Dicampur dengan Rempah-rempah Ini

5. Mengurangi kelelahan

Secara tradisional, bawang putih digunakan untuk mengurangi kelelahan dan meningkatkan kapasitas kerja.

Orang yang mengidap penyakit jantung dan mengonsumsi minyak bawang putih selama 6 minggu mengalami penurunan detak jantung hingga 12 persen dan kapasitas olahraga yang lebih baik.

6. Melindungi dari toksisitas logam berat

Sebuah studi selama empat minggu pada karyawan di pabrik aki mobil menemukan, bawang putih berhasil mengurangi kadar timbal dalam darah hingga 19 persen.

Ini juga mengurangi gejala-gejala klinis toksisitas, seperti sakit di bagian kepala dan tekanan darah.

7. Meningkatkan kesehatan tulang

Suplemen bawang putih mungkin memiliki efek yang menguntungkan bagi kesehatan tulang wanita.

Sebuah studi pada wanita menopause menemukan, dosis harian ekstrak bawang putih kering secara signifikan menurunkan penanda defisiensi estrogen.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Buang Jauh-jauh Jompo Dadakan, Ramuan Susu dan Bawang Putih Punya Khasiat Luar Biasa Atasi Nyeri Pinggang

(*)

Tag

Editor : Helna Estalansa

Sumber Kompas.com, SajianSedap.com