Awalnya Cuma Iseng, Wanita Ini Langsung Syok Setengah Mati saat Temukan Bangkai Ini Dalam Rice Cooker Miliknya: Selama Ini Gak Ada Bau Mencurigakan...

Rabu, 22 Juni 2022 | 06:30
Freepik

Keisengan ibu rumah tangga bongkar mesin yang ada di rice cooker malah berujung menemukan hal mengejutkan

GridHype.ID - Rice cooker menjadi peralatan elektronik dapur yang hampir dimiliki oleh semua orang di rumahnya.

Pasalnya, rice cooker dapat membantu memasak nasi menjadi lebih praktis.

Karena itulah, keberadaan rice cooker saat ini terbilang sangat penting.

Seperti dikutip dari SajianSedap.com, rice cooker sekarang sudah jadi kebutuhan setiap ibu rumah tangga.

Dengan adanya rice cooker akan sangat mempermudah pekerjaan memasak nasi.

Jadi para ibu rumah tangga bisa melakukan aktivitas lain sambil menunggu nasi matang.

Namun, ibu-ibu satu ini melakukan satu tindakan iseng yang malah merugikan.

Ibu ini iseng membongkar mesin yang ada di rice cooker di rumahnya.

Setelah dibongkar, hal mengejutkan terjadi yang bikin geleng-geleng kepala.

Baca Juga: Dikira Rusak, Ricecooker Bisa Bikin Nasi Cepat Bau dan Basi Jika Bagian Ini Tak Pernah Dibersihkan

Kira-kira ada apa dengan rice cooker ibu rumah tangga ini?

Makan Nasi dengan Bangkai

Postingan Mumba Siti Mumbasitoh ini pun sempat viral di facebook, sampai-sampai dipenuhi tujuh ribu komentar!

Tak heran, Ia mengaku kaget bukan kepayang melihat sejumlah bangkai kecoa dan cicak bersarang di rice cooker miliknya.

"Saya mendapatkan 4 fosil cicak dan 1 ekor kecoa," menurutnya dalam postingan facebook.

Ia pun langsung bergidik mengingat rice cooker itu Ia telah gunakan selama tujuh tahun, dan merupakan kado pernikahan dirinya.

Walaupun demikian, Ia mengaku tidak mencium bau apapun keluar dari rice cooker tersebut.

Facebook Mumba Siti Mumbasitoh

Hasil temuan ibu rumah tangga setelah iseng bongkar mesin di rice cooker rumah

Baca Juga: Waduh! Sering Dilakukan Banyak Orang, Kebiasaan Mencuci Beras di Panci Rice Cooker Ternyata Bisa Picu Bahaya

"Selama ini saya dan keluarga makan nasi dengan "aroma' cicak panggang. Selama ini ga ada bau2 mencurigakan lho bu, jadi normal2 saja g ada masalah."

Ia pun membagikan tips merawat rice cooker supaya punya kita tidak berakhir sama.

Tips merawat rice cooker

Mumba Siti Mumbasitoh pun membagikan tips merawat rice cooker supaya segala jenis hewan tidak bisa masuk.

"Cicak masuk dan bersembunyi di bawah elemen pemanas, di situ ada lubang kecil menuju dasar mejikomnya yang bisa kita bongkar."

Ia pun memperingatkan jangan lengah ketika membersihkan panci rice cooker.

"Misal pancinya mau dicuci atau diambil sementara waktu, maka tutup mejikom harus ditutup rapat agar cicak dkk ga masuk ke sela2nya."

Ia juga memperingatkan sesama ibu-ibu untuk mesin pemanas bagian dalam rice cooker secara rutin.

Yuk, mulai hati-hati dan bersihkan rice cooker milikmu secara rutin!

Baca Juga: Dikira Baik-baik Saja Padahal Berbahaya, Taruh Nasi di Dalam Rice Cooker Semalaman Bisa Berakibat Mengerikan ini pada Tubuh

Cara Merawat Rice Cooker agar Tahan Lama

Melansir dari Kompas.com yang dikutip dari berbagai sumber, Senin (18/10/2021), berikut ini beberapa cara merawat rice cooker agar tahan lama.

Jangan langsung mencuci beras di panci rice cooker

Untuk memastikan rice cooker tidak cepat rusak, pastikan tidak mencuci beras langsung di panci rice cooker.

Hal itu dapat meninggalkan goresan pada lapisan antilengket panci rice cooker karena tekstur beras yang keras dan tajam.

Pastikan bagian luar panci rice cooker kering saat memasak

Ketika hendak memasak nasi, pastikan semua bagian permukaan luar panci rice cooker tidak basah.

Sebab, bagian luar panci rice cooker yang basah bisa merusak elemen pemanas rice cooker.

Hal itu akan mempengaruhi suhu memasak dan performa rice cooker itu sendiri, yang pada akhirnya membuat rice cooker cepat rusak.

Baca Juga: Kerak Nasi di Panci Rice Cooker Jadi Masalah Besar, Coba Ikuti Langkah Ini Agar Noda Terangkat Sempurna

Masak nasi sesuai kapasitas rice cooker

Demi mencegah rice cooker cepat rusak, kamu perlu mengetahui batas minimal dan maksimal memasak nasi pada rice cooker milikmu.

Pastikan tidak memasak nasi terlalu sedikit karena bisa berpengaruh buruk dan membuang-buang listrik.

Selain itu, memasak nasi terlalu banyak atau melebihi kapasitas rice cooker akan membuat luber ketika nasi sudah matang sehingga menyebabkan rice cooker cepat rusak.

Jangan gunakan sendok besi saat mengambil nasi

Ketika mengambil nasi di dalam rice cooker, pastikan menggunakan sendok plastik yang sudah tersedia dari rice cooker itu sendiri.

Jangan pernah menggunakan sendok besi saat mengambil nasi dalam rice cooker karena dapat menggores dan mengikis bagian dalam panci rice cooker.

Pastikan tidak ada sisa nasi kering yang menempel

Apabila nasi di rice cooker sudah habis, pastikan tidak ada sisa nasi kering yang menempel dalam wadah rice cooker.

Ketika nasi di rice cooker sudah habis, segera mencucinya menggunakan air hangat.

Selalu lap dan bersihkan rice cooker

Pastikan kebersihan rice cooker tetap terjaga sehingga bisa membuatnya awet dan tidak cepat rusak.

Usahakan selalu mengelap bagian dalam dan luar rice cooker agar kebersihannya selalu terjaga.

Buang air di penampungan uap air

Penampungan uap air adalah salah satu komponen penting dari rice cooker yang kerap lupa diperhatikan.

Air yang tertampung terlalu lama di penampungan uap air bisa menimbulkan banyak bakteri dan bau tak sedap.

Pastikan memeriksa dan membersihkan tabung penampung uap air rice cooker secara berkala, terutama sebelum memasak nasi.

Hal ini bertujuan menjaga kualitas rice cooker sekaligus membuat nasi tetap enak tidak mudah basi.

Baca Juga: Siapa Bilang Makan Nasi Bikin Gemuk, Asal Tambahkan Bahan Ini Saat Masak di Rice Cooker, Ternyata Jadi Kunci Berat Badan Gak Naik

(*)

Tag

Editor : Helna Estalansa

Sumber Kompas.com, SajianSedap.com