Waduh! Bukan Kehidupan Rumah Tangga yang Makmur, Pasangan Weton Ini Malah Tak Dianjurkan untuk Menikah karena Bisa Datangkan Petaka

Sabtu, 11 Juni 2022 | 14:57
pixabay

Pernikahan Jawa

GridHype.ID - Untuk menentukan beberapa aspek kehidupan, masyarakat Jawa kerap kali menggunakan perhitungan weton sebagai pedoman.

Biasanya saat menentukan hari pernikahan, perhitungan weton inilah yang akan dijadikan paduan.

Dari hasil perhitungan weton itu maka akan diketahui bagaimana kecocokan dari pasangan yang akan menikah.

Kecocokan weton sendiri untuk melihat kecocokan hubungan dengan pasangan dalam rumah tangga.

Sebab, jika ada beberapa pasangan weton yang dilarang menikah namun tetap melakukannya, akan mendapatkan sederet kesialan.

Daripada penasaran, simak ulasannya berikut ini:

Pasangan weton Wage dan Pahing

Pasangan weton Wage dan Pahing masuk dalam weton yang tidak boleh untuk menikah.

Ini karena kepribadian kedua weton ini sangat bertolak belakang.

Ibaratnya, weton Wage memiliki watak seperti minyak, sementara Pahing memiliki watak seperti air.

Baca Juga: Dilengkapi Juga dengan Waktu Pelaksanaannya, Inilah Tata Cara dan Bacaan Niat Sholat Gaib untuk Mayat Laki-laki dan Perempuan

Apabila kedua weton ini menikah, maka akan dipenuhi oleh konflik dan perselisihan dan berujung pada perceraian.

Weton dengan neptu 25

Pemilik weton dengan jumlah neptu 25 menjadi salah satu weton yang dilarang untuk menikah menurut primbon Jawa.

Ini karena pemilik weton ini kerap mendapat ketidakberuntungan dalam berumah tangga.

Apabila memaksa untuk menikah, maka diramal jika salah satu orang tua dari pasangan ini akan meninggal dunia.

Adapun sederet pemilik neptu berjumlah 25 yaitu:

-Minggu kliwon dengan minggu pon: 13 +12-Minggu kliwon dengan selasa pahing: 13+12-Sabtu kliwon dengan selasa legi: 17+8-Sabtu legi dengan rabu wage: 14+11-Sabtu wage dengan kamis wage: 13+12-Jumat pon dengan senin kliwon: 13+12-Jumat kliwon dengan jumat legi: 14+11-Jumat pahing dengan minggu legi: 15+10-Senin kliwon dengan minggu kliwon: 13+12-Rabu kliwon dengan selasa pon: 15+10-Rabu pahing dengan minggu wage: 16+9-Kamis pon dengan minggu legi: 15+10

Weptu weton berjumlah 26

Selanjutnya, pasangan weton yang tidak boleh menikah yaitu yang memiliki jumlah neptu 26.

Menurut kepercayaan orang Jawa, apabila memutuskan untuk menikah, maka akan dipenuhi rintangan dalam rumah tangganya.

Baca Juga: Selama Ini Dikira Aman dan Menyehatkan, Siapa Sangka Sayur Bayam Pantang Dikonsumsi Orang dengan Kondisi Ini, Efeknya Bisa Fatal Banget

Adapun sederet pasangan weton dengan neptu berjumlah 26 yaitu:

-Minggu legi dan Rabu pahing: 10 + 16-Minggu wage dan Kamis pahing: 9 + 17-Kamis wage dan Jumat kliwon: 12 + 14

Meski begitu, jika ada pasangan yang sudah menikah, tetaplah meminta petunjuk dari Tuhan karena dari Tuhan takdir manusia dan tak ada satu orang pun yang dapat mengetahuinya.

Baca Juga: 'Tiap Hari Selalu Melihat ke Sungai Aare', Kisah Sosok Penemu Jasad Eril, Ridwan Kamil Ucapkan Terima Kasih Sampai Tawarkan Liburan Gratis ke Indonesia

(*)

Editor : Ruhil Yumna

Sumber : Sonora.ID

Baca Lainnya