GridHype.ID - Minuman manis yang menyegarkan tentu sangat cocok dijadikan sebagai menu buka puasa.
Namun jangan asal manis, takjil untuk menu buka puasa juga sebaiknya bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Nah, salah satu pilihan takjil untuk menu buka puasa adalah olahan cincau hijau yang menyegarkan.
Melansir Kompas.com, cincau hijau berasal dari tumbuhan Premna oblongifolia yang merupakan tanaman asli dari Indonesia.
Ekstrak cincau mengandung 20 persen pektin, yaitu serat alami yang bisa menjadikan cincau seperti jelly atau selai.
Pektin sangat penting bagi kesehatan tubuh manusia karena mampu menurunkan kadar gula dan lemak dalam darah, membunuh sel kanker, dan melancarkan saluran pencernaan.
Maka dari itu, tidak adal salahnya menyajikan es cincau hijau yang menyegarkan untuk menu buka puasa.
Apalagi ditambah dengan rasa manis yang berasal dari sirup gula arennya, membuat es cincau hijau terasa lebih mantap di lidah.
Yuk, langsung contek resep es cincau hijau seperti yang dikutip dari Sajian Sedap ini untuk minuman segar saat kumpul bersama keluarga.
Baca Juga: Resep Ikan Balut Tepung Enak, Sajian Menu Sahur Praktis yang Bikin Seisi Rumah Betah di Meja Makan
Waktu: 30 Menit, Sajian: 5 Porsi
Bahan:400 gram cincau hijau, potong-potong500 gram es serut untuk penyajian
Bahan Saus:500 ml santan dari 1/2 butir kelapa1/4 sendok teh garam2 lembar daun pandan
Bahan Sirup Gula Aren:150 gram gula aren, sisir1/4 sendok teh garam2 lembar daun pandan10 cm jahe bakar, memarkan200 ml air
Cara Membuat Es Cincau Hijau:
1. Kuah: rebus santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Angkat dan sisihkan.
2. Sirup gula aren: rebus air, jahe dan daun pandan di atas api kecil sampai harum. Masukkan gula aren. Aduk sampai gula larut. Masak sambil sesekali diaduk sampai kental. Dinginkan.
3. Sajikan cincau hijau bersama saus, sirup gula aren, dan es batu.
(*)