Emak-emak Dijamin Loncat Kegirangan Tahu Hal Ini, Terungkap Cara Ampuh Bikin Minyak Goreng Tetap Aman Meski Digunakan Berkali-kali

Selasa, 22 Maret 2022 | 19:15
pexels.com/congerdesign

Ilustrasi minyak goreng

GridHype.ID - Beberapa waktu lalu, sejumlah daerah di Indonesia mengalami kelangkaan minyak goreng.

Padahal harga minyak goreng belum lama ini mengalami penurunan dan sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET).

Namun, hal tersebut justru menimbulkan kelangkaan minyak goreng di berbagai daerah.

Alhasil, melansir Nakita.ID, pemerintah telah mencabut harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng sejak Rabu (16/3/2022) lalu.

Hal ini mengacu pada Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 06 Tahun 2022 tentang Penetapan Harga Eceran Tertinggi Minyak Goreng Sawit.

Setelah HET dicabut, minyak goreng kemasan dengan berbagai merek terkenal kini mulai memenuhi rak yang sebelumnya lebih sering kosong di sejumlah pasar swalayan.

Namun, di beberapa ritel modern, harga minyak goreng kemasan 2 liter dibanderol nyaris Rp50.000.

Tentu saja hal ini cukup mengkhawatirkan bagi, Anda apalagi yang selalu memasak menggunakan minyak goreng di rumah.

Tapi Anda tak perlu khawatir. Ada cara yang bisa dilakukan untuk menghemat pengeluaran membeli minyak goreng.

Baca Juga: Sempat Membuat Ibu-ibu Kalang Kabut, Mendag Lutfi Bawa Angin Segar Sebut Kemungkinan Harga Minyak Goreng Turun, Ini Penjelasannya

Mengutip dari Sajian Sedap, caranya adalah menggunakan ulang minyak goreng tersebut, akan tetapi sebelumnya ikuti beberapa langkah di bawah ini.

Membersihkan Minyak Bekas Pakai

Minyak goreng yang sudah dipakai biasanya kotor karena mengandung aneka serpihan bekas makanan.

Oleh sebab itu, pastikan selalu membersihkan minyak yang habis digunakan menggunakan saringan halus sebelum disimpan.

Cara ini akan membuat minyak kembali bersih dan tidak berbau tengik dan pastikan simpan lagi minyak tersebut ke wadah tertutup.

Membersihkan Minyak Bekas Menggoreng Tepung

Selain menyaring minyak goreng bekas pakai, Anda juga bisa membersihkan minyak goreng menggunakan tepung.

Cara membersihkannya, diamkan dulu minyak selama semalam dan nantinya tepung akan mengendap di bawah permukaan minyak.

Gunakan saja bagian minyak yang jernih di atasnya dan buang endapan. Setelah itu, minyak siap digunakan kembali.

Baca Juga: Tak Ada Larangan, Penderita Diabetes Aman Pakai Minyak Jenis Ini Saat Masak

Menghilangkan Bau pada Minyak

Minyak goreng yang digunakan berkali-kali cenderung bau karena menyerap berbagai macam bau pada makanan.

Sehingga biasanya faktor tersebut membuat Anda langsung membuang minyak goreng bekas pakai.

Jika Anda ingin kembali menggunakannya, ternyata ada tips yang harus dilakukan.

Panaskan minyak lalu masukkan beberapa batang serai yang telah dimemarkan. Biarkan sampai layu maka minyak goreng akan berkurang baunya.

Namun, walau bisa dibersihkan kembali, tapi minyak sebaiknya tidak digunakan lebih dari 3 kali.

Menggunakan minyak goreng lebih dari 3 kali membuat kandungan lemak jenuhnya berlebihan dan membahayakan kesehatan.

Baca Juga: Dijamin Bikin Emak-emak Kegirangan, Ternyata Begini Cara Bikin Minyak Goreng Bekas agar Jernih Kembali, Modalnya Cuma Arang Kayu

(*)

Tag

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber Nakita.ID