Gridhype.id- Kayu manis kerap ditambahkan pada masakan untuk meningkatkan cita rasa.
Namun ternyata manfaatnya tidak sekadar itu, kayu manis rupanya berpotensi baik untuk gula darah penderita diabetes.
Diabetes merupakan salah satu penyakit kronis yang berkaitan erat dengan kadar gula darah di dalam tubuh.
Para penderita diabetes harus memperhatikan makanan yang dikonsumsinya agar kadar gula darah tetap normal.
Gula darah yang tidak normal nantinya akan membawa kerugian yang cukup mengerikan.
Selain pola makan, penderita diabetes harus memperhatikan gaya hidupnya sehari-hari.
Terlebih lagi ketika sedang menjalani ibadah puasa.
Meskipun ibadah puasa pada dasarnya memberi segudang manfaat bagi tubuh, namun penderita diabetes bisa saja mendapati kadar gula di dalam tubuhnya tidak normal.
Oleh sebab itu, beragam upaya untuk menjaga kenormalan gula darah bisa dilakukan meskipun sedang berpuasa.
Salah satu bahan dapur yang diketahui mampu membantu mengatasi diabetes adalah kayu manis.
Dilansir dari hellosehat.com, kayu manis dapat menurunkan gula darah dengan membantu meningkatkan kepekaan tubuh terhadap insulin.
Apabila hal tersebut terjadi, maka gula bisa diolah menjadi energi dengan lebih baik.
Kayu manis juga menjaga gula darah agar tidak melonjak setelah makan.
Kayu manis bekerja untuk memperlambat pengosongan perut karena kayu manis menghambat enzim pencernaan yang memecah karbohidrat di usus.
Manfaat yang satu ini nantinya bisa menguntungkan bagi penderita diabetes yang sedang berpuasa.
Adapun cara mengonsumsinya tergolong mudah.
Anda hanya perlu menambahkan kayu manis pada makanan, minuman, atau camilan.
Meskipun demikian, konsumsi kayu manis harus tetap diperhatikan dan tidak boleh berlebihan.
Konsumsi kayu manis yang berlebihan bisa menyebabkan hipoglikemia atau kadar gula darah yang turun terlalu rendah diakibatkan olehkandungan kemarin yang ada pada kayu manis.
Cukup tambahkan sedikit kayu manis pada santapan berbuka hingga sahur.
Baca Juga: Punya Segudang Nutrisi, Inilah Jenis Susu yang Bisa Disantap Penderita Diebetes sebagai Menu Sahur
(*)