Gridhype.id- Ketika menjalani ibadah puasa, sejumlah orang terkadang mengeluhkan waktu tidur mereka yang menjadi kacau.
Padahal hal tersebut bisa mempengaruhi kesehatan tubuh.
Tidur merupakan salah satu kegiatan untuk mengistirahatkan tubuh dan pikiran.
Kurang tidur bisa membahayakan kesehatan, terlebih bagi penderita diabetes.
Oleh karena itu, penderita diabetes dianjurkan untuk tetap memperhatikan pola tidurnya meskipun sedang berpuasa.
Tidur yang cukup bisa menjadi salah satu cara mudah untuk menurunkan kadar gula di dalam darah secara alami.
Hal tersebut bisa terjadi apabila kualitas tidur tetap terjaga.
Dilansir dari kontan.id, kebiasaan tidur yang buruk dan kurang istirahat sangat mempengaruhi kadar gula di dalam darah dan sensitifitas insulin.
Apabila kondisi tersebut terjadi, maka seseorang memiliki risiko terkena diabetes tipe 2.
Kurang tidur juga meningkatkan hormon kortisol yang berpengaruh besar bagi manajemen gula darah.
National Sleep Foundation merekomendasikan agar orang dewasa mendapatkan setidaknya 7 sampai 8 jam tidak berkualitas setiap hari.
Meskipun mengatur pola tidur merupakan hal yang sudah dilakukan ketika sedang berpuasa, membiasakannya sedikit demi sedikit menjadi hal yang dapat dicoba.
Berikut beberapa tips yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kualitas tidur:
- Hindari kafein saat buka puasa
- Pastikan melakukan olahraga secara teratur
- Hindari memainkan ponsel atau laptop sebelum tidur
- Menjaga kamar tidur agar tetap sejuk
- Hindari untuk tidur siang terlalu lama
- Gunakan aroma yang menyenangkan seperti lavender di dalam kamar tidur
- Hindari bekerja di kamar tidur
- Mandi air hangat atau mandi sebelum tidur
- Lakukan meditasi atau imajinasi terbimbing sebelum tidur.
(*)