Tak Perlu Lagi Tersiksa di Pagi Hari, Mulai Sekarang Coba Rutin Konsumsi Jus Buah Segar Ini untuk Atasi Sembelit

Rabu, 22 Desember 2021 | 07:15
pxhere

Sering konsumsi jus buah bisa memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh.

GridHype.ID - Sembelit atau susah buang air besar (BAB) nampaknya sudah menjadi masalah umum yang kerap dialami sejumlah orang.

Penyebab sembelit bisa datang dari berbagai faktor.

Namun melansir Halodoc.com, penyebab sembelit sendiri sebenarnya masih belum diketahui secara pasti.

Meski demikian, pola makan yang tidak sehat, seperti sering mengonsumsi makanan yang minim gizi dan kurang asupan serat dipercaya menjadi penyebab sembelit yang paling sering.

Selain kurang serat, masih ada beberapa faktor lain yang bisa menjadi penyebab sembelit, lho.

Mulai darikurang minum air putih,sindrom iritasi usus besar, kehamilan, dan banyak lagi.

Sembelit atau yang dalam bahasa medis disebut juga konstipasi, terjadi ketika frekuensi buang air besar menjadi berkurang.

Sebenarnya tidak ada patokan baku mengenai berapa kali normalnya seseorang harus buang air besar dalam sehari atau seminggu.

Namun, apabila sembelit tidak segera diatasi, kondisi tersebut dapat menyebabkan masalah kesehatan seperti wasir, fisura anus, kondisi kolon dan gangguan urologi.

Nah, ternyata ada pengobatan rumahan untuk mengatasi sembelit, yakni dengan rutin meminum jus buah.

Baca Juga: Satu Indonesia Baru Tahu, Buah-buahan Ini Ternyata Tak Boleh Diolah Jadi Jus yang Menyegarkan, Alih-alih Bikin Sehat Malah Bisa Sebabkan Keracunan

Melansir GridHealth, berikut beberapa buah segar yang bisa dijadikan jus untuk mengatasi sembelit:

1. Jus nanas

Nanas adalah salah satu buah yang kaya sarat.

Kandungan enzim bromelain dalam nanas dapat membantu meningkatkan pergerakan usus.

Buah nanas juga mengandung banyak air yang fungsinya untuk melunakkan feses agar bisa keluar dengan mudah.

2. Jus apel

Makan apel satu kali sehari bagus untuk kesehatan pencernaan.

Buah ini kaya akan serat, mineral, dan vitamin yang dapat membantu mencegah sembelit.

Campur apel (tanpa biji), setengah sendok teh bubuk adas dan setengah cangkir air ke dalam blender untui di jus.

Adas juga mengandung serat yang membantu menahan air dalam tinja dan memperlancar buang air besar.

3. Jus anggur

Buah anggur segar juga bisa dijadikan jus untuk mengatasi sembelit.

Baca Juga: Modal Gak Sampai Rp10 Ribu,Mulai Sekarang Coba Rutin Minum Jus Bayam, Siapa Sangka Bisa Berantas Penyakit Mengerikan Ini

Buah ini punya banyak serat dan air yang akan membantu menghidrasi tubuh, serta membuat feses menjadi lebih encer.

Caranya, masukan anggur ke dalam blender setelah mengeluarkan batangnya. Kemudian bisa tambahkan jahe dan air lalu nyalakan blender.

4. Jus jeruk

Jeruk kaya akan vitamin C, mineral dan serat makanan yang membantu menahan air dan merangsang pergerakan usus.

Masukkan satu jeruk yang sudah di cincang kasar. Tambahkan sejumput garam hitam ke dalam jus agar bekerja lebih efektif.

5. Jus lemon

Lemon adalah sumber vitamin C dan serat yang bagus untuk mengatasi sembelit.

Selain itu, lemon juga kaya akan vitamin yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh.

Ambil perasan air dari setengah lemon, madu dan bubuk jinten, lalu tambahkan secangkir air hangat. Aduk rata dan minum.

Menambahkan bubuk jinten ke dalam campuran tersebut bisa membantu menjaga kesehatan pencernaan.

Baca Juga: Dipercaya Jadi Obat Segala Masalah Kesehatan, Begini Cara Manfaatkan Daun Belimbing yang Efeknya Mengejutkan

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Halodoc.com, Nakita.ID

Baca Lainnya