Kesal Masak Daging Selalu Gagal, Ternyata Begini Cara Agar Empuk dan Irit Gas

Senin, 06 Desember 2021 | 11:15
freepik.com

ilustrasi daging merah

Gridhype.id-Memasak daging memang gampang-gampang susah.

Bahan makanan yang disukai banyak orang ini kerap membuat bingung perihal cara memasaknya.

Bagaimana tidak, kesalahan memasak daging justru akan mengubah teksturnya menjadi alot.

Daging yang alot tentu saja tidak enak untuk dikonsumsi dan dapat mengganggu proses pencernaan.

Kebanyakan orang mungkin mengandalkan panci presto untuk menghasilkan daging yang empuk.

Namun tahukah Anda jika ada tips unik yang bisa diterapkan agar daging masakan anda lebih empuk?

Dilansir dari sajiansedap.id, ada tips menarik mengenai cara memasak daging agar empuk dan irit gas.

Kita kerap mengeluhkan borosnya gas saat memasak daging.

Baca Juga: Akhirnya Terbongkar Juga, Ternyata Begini Cara Mengempukkan Daging Ayam Kampung tanpa Presto, Cuma Modal Bahan Murah Ini

Banyak orang yang menganggap bahwa untuk mendapatkandagingyang empuk kita perlu merebusnya dengan waktu yang lama.

Hal tersebut tak perlu lagi anda lakukan karena ada tips cepat untuk merebusdaging.

Tips ini dibagikan oleh Chef Stevu Santoso, Executive Chef Aprez Catering by Amuz Group.

Cara ini hanya memerlukan waktu 7 menit sehingga Anda tak perlu khawatir kehabisan gas.

Hal pertama yang harus anda lakukan adalah mendidihkan air di dalam panci.

Setelah mendidih Anda bisa memasukkan daging untuk direbus.

Jangan terlalu lama merebus, anda hanya perlu waktu 7 menit saja.

Pastikan anda telah menutup panci rebusan tersebut.

Waktu 7 menit sebenarnya bukanlah proses keseluruhan.

Tujuh menit dilakukan untuk memanaskan kemudian kita perlu mendiamkannya.

Dibalik prosesnya yang cukup cepat, ternyata ada alasan tersendiri.

Hal tersebut berkaitan dengan api kompor yang digunakan.

Baca Juga: Rasanya Lezat Bikin Ketagihan, Ayam dengan Kondisi Tertentu Nyatanya Jadi Racun Bagi Tubuh, Catat Ciri-cirinya!

Api kompor dimatikan dan panci ditutup rapat, uap panas dari air mendidih akan terjebak di dalam panci.

Hal inilah yang nantinya akan membuat proses memasak tetap berlangsung meskipun api sudah dimatikan.

Dengan menggunakan cara ini, anda bisa lebih irit gas.

Apabila menginginkan proses memasak yang lebih cepat, Anda juga bisa memperhatikan potongan daging yang digunakan.

Mulai sekarang, jangan lagi takut gagal untuk memasak daging dan cobalah beberapa tips di atas.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Duh Selama Ini Kecolongan, Mulai Sekarang Stop Beli Daging Ayam dengan Ciri Ini, Mending Cari yang Lain deh

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Sajiansedap.id

Baca Lainnya