Jangan Nyesel Kalau Nggak Dicoba, 2 Bahan Dapur Ini Dijamin Ampuh Hilangkan Bau Busuk pada Bak Cuci Piring, Begini Caranya

Minggu, 28 November 2021 | 18:15
Freepik.com

Ilustrasi bak cuci piring

GridHype.ID -Bagi yang hobi memasak, tentu dapur menjadi tempat utama yang kita gunakan ya.

Bahkan dapur sendiri menjadi salah satu area yang paling dikunjungi ibu rumah tangga.

Betapa tidak? Selain digunakan sebagai tempat memasak, dapur juga menjadi tempat menyimpan bahan-bahan dapur, hingga mencuci piring dan peralatan dapur.

Nah, melansir dari Nakita.ID, bak cuci piring sendiri menjadi salah satu benda yang wajib dimiliki di setiap dapur.

Karena, bak cuci piring berfungsi untuk mencuci piring dan peralatan dapur setelah memasak.

Selain untuk mencuci piring, bak cuci piring jugadigunakan untuk mencuci sayuran, buah-buahan, dan bahan masakan.

Maka, tak heran kalau saluran pembuangannya sering menjadi salah satu sumber munculnya aroma busuk.

Kamu punharus tahu, kalau saluran pembuangan yang busuk utamanya disebabkan oleh banyaknya sisa sabun maupun makanan yang menumpuk dan menempel di sana.

Hal inilah yang sering membuat kamu risih dan mencari berbagai cara untuk menghilangkannya.

Akan tetapi, kamu tak perlu pusinglagi!

Baca Juga: Buruan Cek Dapur Sekarang, Jangan Sampai Simpan Kecap di Tempat Ini, Bahayanya Bisa Jadi Racun untuk Seisi Rumah

Sebab, kamu bisa menghilangkan aroma busuk pada saluran pembuangan dengan mengandalkan dua bahan dapur ini saja, loh.

Dua bahan dapur tersebut adalah baking soda dan cuka.

Bagaimana cara memanfaatkannya?

Melansir Treehugger via KOMPAS.com (28/11/2021), berikut adalah langkah-langkah menghilangkan aroma busuk pada saluran pembuangan secara alami.

1. Singkirkan terlebih dahulu kotoran atau sisa makanan yang menempel pada saluran pembuangan air dengan stik pembersih yang terbuat dari plastik, yang bisa kamu temukan di pasaran.

2. Mulailah dengan merebus satu ketel air, lalu tuangkan secara perlahan ke saluran pembuangan untuk menghilangkan bau busuk.

3. Jika baunya masih belum hilang, kamu bisa lanjut dengan menuangkan baking soda ke saluran pembuangan dan membiarkannya sebentar.

4. Setelahnya, tuangkan cuka ke dalam saluran tersebut, kemudian bilas semua dengan air mendidih.

5. Bersihkan juga saringannya, karena bisa jadi ada sesuatu yang masih terperangkap dan dapat menyebabkan aroma busuk timbul.

Baca Juga: Ya Ampun Selama Ini Masih Salah, Ternyata Begini Cara Benar Mengolah Bawang Putih agar Tak Terbuang Sia-sia

Nah, itu dia langkah-langkah menghilangkan aroma busuk pada saluran pembuangan secara alami.

Apabila kamu mengikuti langkah-langkah di atas, kamu bisa mendapatkan kembali dapur yang segar dan terbebas dari aroma busuk.

Terutama, pada saluran pembuangannya.

Setelah mengetahui cara di atas, berikut ini ada cara benar membersihkan bak cuci piring.

Cara ini menjadi penting, karena sebagian orang mungkin masih menggunakan sabun cuci piring sebagai bahan pembersih tempat cucian piring di rumah.

Padahal menggunakan sabun cuci piring untuk membersihkan bak cuci piring terbilang boros dan tak efektif.

Terkadang bak cuci piring masih licin dan berminyak.

Melansir dari Kompas.com,berikut ini adalah bahan-bahan untuk membersihakan bak cuci piring beserta langkah-langkah membersihkan baknya.

1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan

Alat dan bahan yang dibutuhkan berikut ini mungkin sudah kamu miliki di dapur.

Melansir Reader’s Deagest, kamu hanya butuh kain lap, spons, botol semprotan, bubuk soda kue, lemon atau jeruk nipis, cuka, minyak zaitun.

Baca Juga: Usir Nyamuk Mudah dan Murah, Cukup Campurkan Dua Bumbu Dapur ini, Dijamin Tidur Pulas Tanpa Gangguan Nyamuk

2. Kosongkan dan bilas bak cuci

Pertama, kosongkan bak cuci seluruhnya.

Kemudian bilas bak secara menyeluruh dengan air panas, menggunakan penyemprot keran, jika ada.

3. Taburkan soda kue

Taburi bak basah dengan soda kue.

Tutupi seluruh permukaan wastafel dengan lapisan tipis soda kue.

Soda kue adalah bahan pembersih yang ampuh.

Kamu juga bisa menggunakan soda kue yang mencapai batas kadaluarsa.

4. Gosok bak cuci

Gunakan spons basah atau kain pembersih untuk menggosok bak cuci dengan soda kue.

Gosok searah serat baja tahan karat, perhatikan area yang bernoda atau ada kotoran yang menempel.

Kamu bisa menambahkan sedikit air jika perlu.

Air dan soda kue akan membentuk pasta yang berfungsi sebagai pembersih abrasif tetapi cukup lembut untuk tidak menggores permukaan baja tahan karat.

Baca Juga: Perangkap Tikus Bakal Nggak Laku Lagi Kalau Semua Ibu Rumah Tangga Tau Trik ini, Usir Tikus di Rumah Cuma Modal Bumbu Dapur

5. Menggunakan lemon, gosok kembali

Potong lemon menjadi dua dan gunakan lemon untuk menggosok bak cuci lagi dengan pasta soda kue yang masih melapisi wastafel.

Kadar asam yang tinggi dalam jus lemon atau jeruk nipis dapat membantu melawan bakteri, sekaligus menyegarkan bak cuci dengan aroma jeruk yang harum.

6. Bilas

Bilas pasta soda kue dan jus lemon dengan air.

Buang potongan lemon bekas ke tempat sampah.

7. Cuka untuk noda air

Isi botol semprotan dengan cuka, semprotkan ke seluruh bak cuci.

Kemudian gosok cuka dengan kain lap bersih, cuka berfungsi sebagai disinfektan alami dan penghilang noda air.

8. Keringkan dan poles dengan minyak zaitun

Terakhir, keringkan wastafel dengan kain lap kering untuk menghilangkan sisa air atau cuka.

Kemudian, untuk membuat bak cuci berkilau, gunakan minyak zaitun.

Tuangkan sedikit ke atas kain kering dan gosokkan ke bak cuci.

Bak cuci akan kembali bersih dan berkilau.

Langkah ini bisa kamu lewati mengingat harga minyak zaitun yang tak murah.

Baca Juga: Asli Bikin Kaget, Cuma Pakai Bawang Putih untuk Perawatan Wajah, Hasilnya Benar-benar Menakjubkan di Luar Dugaan

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com, Nakita.ID

Baca Lainnya