Ya Ampun Selama Ini Salah, Ternyata Begini Cara Mudah Obati Luka Akibat Terkena Minyak Goreng Panas, Dijamin Nggak Berbekas

Selasa, 09 November 2021 | 18:30
Freepik

Ilustrasi minyak goreng panas

GridHype.ID - Siapa di sini yang hobi masak di rumah?

Bagi kamu yang punya hobi masak di rumah, pastimenggoreng menjadi kegiatan wajib yang kamu lakukan bukan.

Pasalnya, hampir semua semua makanandiolah dengan cara digoreng.

Meski sudah berhati-hati, terkadang kita terkena percikan minyak goreng panas ya.

Melansir dari Grid.ID, biasanya luka akibat terkena minyak goreng panas menimbulkan sensai terbakar hingga melepuh.

Di sisi lain, orang-orang yang alami luka akibat terkena minyak goreng panas biasanya langsung mengolesi dengan es batu, pasta gigi dan lain-lain.

Perlu kamu ketahui, kondisi tersebut justru bisa menimbulkan bekas luka yang tergolong butuh waktu lama untuk disamarkan loh.

Di pasaran sendiri obat luka kena minyak goreng panas juga sangat bermacam-macam.

Biasanya, salep merupakan alternatif paling dianjurkan ketika kamu mengalami luka kena minyak goreng.

Tapi, sekarang kamu bisa mencoba cara lain dengan memakai bahan alami sebagai obat luka kena minyak goreng panas.

Berikut iniada beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi luka bakar akibat percikan minyak goreng panas.

Baca Juga: Jangan Coba-coba Simpan Minyak di Kulkas Jika Tak Ingin Membahayakan Orang Seisi Rumah

ObatLuka Kena Minyak Goreng Panas

Melansir dari Modern Mom via SajianSedap.com, berikut beberapa obat kena luka minyak goreng panas dari bahan alami.

1. Madu dan kunyit

Pada dasarnya, kunyit memiliki sifat alami sebagai anti-inflamasi.

Kunyit juga dapat mencegah bakteri penyebab infeksi.

Madu sendiri membantu mempercepat penyembuhan luka.

Dengan begitu, campuran madu dan kunyit yang memberikan sensasi dingin ini akan mempercepat pemulihan.

2. Mentimun

Mentimun bukan cuma untuk lalapan tapi ternyata ampuh mengurangi pembengkakan.

Kandungan vitamin C dan K pada mentimun dapat mengurangi peradangan pada luka kena minyak goreng panas.

Lebih lanjut, kandungan asam pantotenat pun dapat memberikan sensasi lembab sehingga meringankan rasa tidak nyaman.

Baca Juga: Ya Ampun Selama Ini Salah, Ternyata Minyak Goreng Tak Boleh Disimpan di Tempat Ini, Rugi Banget!

3. Baking soda

Biasanya, baking soda dipakai sebagai pengembang kue, ya?

Kali ini, kamu bisa memanfaatkan bahan dapur ini sebagai obat luka kena minyak goreng panas, lho.

Baking soda juga bersifat anti-inflamasi.

Untuk hasil maksimal, kamubisa mencampur baking soda dengan minyak zaitun dan air sehingga menjadi pasta.

4. Lidah buaya

Tergolong mudah ditemukan, lidah buaya bisa kamupakai sebagai obat luka kena minyak goreng panas.

Lidah buaya kaya akan vitamin E yang manjur untuk meregenerasi kulit.

Caranya cukup mengoleskan lidah buaya yang sudah dicuci bersih ke permukaan luka.

Nah, sebaiknya lakukan pertolongan pertama terlebih dahulu sebelum mendapatkan obat luka kena minyak goreng panas.

Pertama, mengaliri kulit yang terkena cipratan minyak goreng panas selama kurang lebih 5 menit.

Setelah itu, mengoleskan salep antibiotik pada luka.

Jika sudah, lindungi luka dengan kain kasa supaya terhindar dari bakteri.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Jadi Kunci Masakan Lezat, Minyak Goreng Seperti Ini Nyatanya Bisa Bikin Seisi Rumah Dapat Bahaya, Pahami Mulai Sekarang

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : sajiansedap.com, Grid.ID

Baca Lainnya