Makin Hemat Uang Bulanan, Mulai Sekarang Coba Rutin Makan Olahan Tahu untuk Sarapan, Jangan Kaget 2 Bulan ke Depan Nggak Perlu Pakai Skincare Mahal

Selasa, 26 Oktober 2021 | 07:30
wikiwand.com

Tahu putih

GridHype.ID - Tahu sudah menjadi salah satu bahan makanan yang paling sering dikonsumsi masyarakat Tanah Air.

Selain mudah ditemui di pasaran dengan harga terjangkau, tahu juga dikenal sebagai sumber protein.

Tak hanya protein, beragam kandungan nutrisi lain di dalamnya juga diketahui baik untuk kesehatan.

Seperti yang dilansir dari Alodokter.com, tahu merupakan hasil olahan kacang kedelai yang dicairkan dan dikentalkan.

Berdasarkan teksturnya, tahu dapat dibedakan menjadi tahu padat, tahu lembut, dan tahu sutra.

Meski demikian, ketiga jenis tahu ini memiliki kandungan nutrisi yang hampir sama.

Hanya saja, tahu yang bertekstur padat memiliki lebih banyak kalori dan nutrisi di dalamnya daripada tahu yang bertekstur lembut.

Selain sebagai sumber protein, tahu juga mengandung beragam nutrisi, seperti karbohidrat, serat, dan lemak.

Kandungan asam amino esensial dan berbagai mineral, seperti kalsium, selenium, fosfor, magnesium, dan zat besi, pun dapat ditemukan di dalam tahu.

Karena kandungannya, tahu bisa mendatangkan banyak manfaat untuk kesehatan.

Baca Juga: Waspada, 6 Produk Kecantikan yang Jadi Trend ini Justru Membawa Bahaya ini Untuk Kulit Wajah

Misalnya mampu mengontrol gula darah, meningkatkan kekuatan tulang, menurunkan kadar kolesterol bahkan menghambat pertumbuhan sel kanker.

Selain itu, kedelai punya kandungan nutrisi tinggi yang baik buat kulit kita, lo!

Nah, penasaran apa aja manfaat tahu kedelai untuk kecantikan kulit? Yuk, cari tahu!

Mengutip Nakita.ID dari berbagai sumber, berikut ini manfaat tahu untuk kulit:

1. Bikin awet muda

Salah satu manfaat tahu bisa mengurangi keriput yang jadi tanda-tanda penuaan kulit, lo!

Mengonsumsi 40 mg isoflavon dari kedelai setiap harinya mampu mengurangi keriput pada kulit.

Sekaligus meningkatkan elastisitasnya dalam jangka waktu delapan hingga 12 minggu.

Dengan begitu, kulit jadi lebih awet muda.

2. Membantu regenerasi kulit

Regernerasi kulit adalah proses alami tubuh untuk memulihkan lapisan terluar kulit yang rusak.

Dengan begitu, sel-sel kulit mati bisa diperbaiki secara alami.

Baca Juga: Nyesel Kudet! Cuma Modal Apel, Kulit Akan Alami 3 Manfaat Luar Biasa Tanpa Perlu ke Klinik Kecantikan

Sel kulit mati yang menumpuk bikin wajah terlihat kusam, kasar dan memunculkan komedo dan jerawat.

Nah, kandungan protein yang tinggi dalam tahu kedelai, ternyata baik untuk proses regenerasi kulit.

3. Melindungi kulit

Tahu bisa membantu melindungi kulit dari tingkat stress lingkungan sekitar.

Kandungan kolagennya yang tinggi bisa memperbaiki kerusakan kulit akibat sengatan matahari dan polusi udara.

Selain mengonsumsinya, Anda juga bisa membuat masker dari tahu loh!

Dengan begitu, kulit kita bisa terlindungi dengan baik dan tetap terjaga kesehatannya.

4. Menghaluskan kulit

Tahu juga bisa bikin kulit kita lebih halus.

Makanan ini sering dipakai sebagai bahan baku dari produk kecantikan yang ramah lingkungan.

Tahu dipakai untuk mengganti kandungan lemak hewan atau petroleum, serta minyak mineral yang terdapat dalam produk skincare.

Khasiatnya bikin kulit kita lebih halus sekaligus menutrisi sampai ke lapisan kulit paling dalam.

Baca Juga: Jangan Dulu Dibuang, Pisang dengan Kulit yang Hitam Nyaris Busuk Justru Bikin Tubuh Alami Hal Mengejutkan

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Nakita.ID, Alodokter.com

Baca Lainnya