Jangan Sampai Stres karena Mental Terganggu, Olahraga Ringan Ini Bisa Selamatkan Kesehatanmu

Jumat, 01 Oktober 2021 | 20:15
iStockphoto

Asian woman with depression She is stressed She couldn't sleep and was in bed.

GridHype.id- Selain kesehatan fisik, singkatan mental adalah salah satu hal yang harus diperhatikan.

Kegiatan mental bisa dipengaruhi oleh berbagai aktivitas yang membuat kita tertekan.

Di masa pandemi seperti saat ini, melakukan kegiatan di rumah terkadang membuat kita bosan dan mengalami tekanan.

Hal tersebut bisa membuat kita merasa stress.

Saat sudah mengalami stress, banyak hal lain yang bisa terjadi dan mengkhawatirkan.

Perasaan hati yang naik turun tentu akan mempengaruhi kita dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Oleh sebab itu menjaga mental kita sangat penting untuk dilakukan.

Untuk menjaga kesehatan mental, kita bisa melakukan beragam hal menarik.

Berolahraga ringan menjadi salah satu aktivitas yang baik dilakukan untuk menjaga mental.

Baca Juga: Tolong Segera Beri Perhatian Khusus! Jika Kamu Temukan 4 Tanda Ini pada Temanmu Bisa Jadi Mereka Tengah Mengalami Depresi

Dilansir dari cewekbanget.id, untuk melakukan olahraga ringan kita bisa melakukan peregangan.

Buatlah jadwal secara teratur di tengah-tengah pekerjaan anda.

Usahakan setiap dua hingga tiga jam tutup, selingi dengan melakukan peregangan lembut setidaknya 15 menit.

Perdagangan tersebut bisa dilakukan dengan menggerakkan kepala, leher, hingga pinggul.

Cara tersebut bisa dilakukan untuk meningkatkan postur tubuh dan meningkatkan aliran darah.

Saat aliran darah lancar, mental akan terkendali dan tidak tertekan.

Lakukan 15 kali pengulangan kemudian beralih sisi.

Peregangan seperti ini sangat cocok untuk kesehatan pinggul dan punggung.

Kamu juga bisa berjalan-jalan di area sekitar rumah.

Tidak perlu jauh-jauh, berjalan secara santai atau bersepeda di luar rumah bisa meredakan hormon kortisol.

Hormon inilah yang bisa menyebabkan stres.

Tak hanya melakukan gerakan fisik, sekadar bernapas ternyata bisa membantu menjaga kesehatan mental.

Baca Juga: Penderita Kanker Payduara Kerap Alami Stres Hingga Depresi, Latihan Yoga Bisa Jadi Solusi Tepat Mengatasinya

Tidak dilakukan sembarangan, kita bisa bernafas dengan perut untuk mengurangi stres.

Semakin banyak oksigen yang kita ambil maka semakin mudah kita mengendalikan stres.

Melakukan pernapasan dengan cara ini juga bisa melepaskan ketegangan di otot.

Berbaringlah dengan tumit dan kaki lurus ke dinding, sehingga tubuh kita berada dalam posisi huruf L.

Sambil berbaring dengan posisi tersebut, aturlah nafas diafragmatik dengan mengisi perut dan perlahan-lahan menghembuskannya.

Beberapa cara tersebut sangat ampuh untuk mengurangi kadar stres yang anda alami.

Saat mental kembali stabil, pekerjaan akan bisa dilakukan dengan optimal.

Baca Juga: Catat! Mulai Sekarang Hentikan Kebiasaan Buka HP Setelah Bangun Tidur, Bahaya yang Ditimbulkan ini Bakal Kamu Rasakan

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Cewekbanget.id

Baca Lainnya