GridHype.id- Sesak napas menjadi salah satu kondisi yang sangat dihindari oleh kebanyakan orang, terutama pasien covid-19.
Seseorang yang terpapar virus corona memang tak jarang merasakan sesak napas hingga membutuhkan alat bantu pernapasan.
Kebutuhan oksigen yang sangat tinggi telah menjadi salah satu faktor penyebab banyak pasien yang kesulitan mendapat alat bantu pernapasan.
Untuk mengatasi hal tersebut, rupanya ada cara sederhana yang bisa membantu tubuh mendapat asupan oksigen yang cukup.
Informasi ini akan sangat penting untuk diketahui, apalagi di masa pandemi.
Cara sederhana tersebut rupanya bisa dilakukan oleh siapa saja.
Bahkan secara tidak disadari, selama ini kita telah banyak melakukannya.
Cara tersebut adalah dengan mengonsumsi kopi.
Tak disangka, minuman sejuta umat ini bisa menjadi solusi untuk mengatasi sesak napas.
Dilansir dari Nakita.id (17/8/2021), sebuah penelitian dari The Cochrane Library berhasil menemukan fakta bahwa kopi mampu memperlancar sistem pernapasan.
Penelitian yang dilakukan pada 2010 ini menjelaskan bagaimana efek kafein pada kopi yang mampu meningkatkan fungsi saluran napas.
Kandungan kafein tersebut bisa mengurangi ketegangan pada otot-otot di jalan napas seseorang.
Tak sembarangan, menggunakan kopi dengan tujuan ini harus dilakukan dengan cara yang tepat.
Jika mengonsumsi kopi manis sudah menjadi favorit Anda, sepertinya cara lain harus mulai dibiasakan.
Pasalnya, untuk mendapatkan hasil yang optimal, kopi yang dikonsumsi adalah kopi pahit alias tanpa gula.
Hindari kopi yang telah dicampur gula atau pemanis lainnya karena akan mengurangi kinerja kafein untuk tubuh.
Bagi Anda yang tidak menyukai kopi, meredakan sesak napas dapat dilakukan dengan cara mengonsumsi jahe.
Jahe memang sudah sangat terkenal dengan berbagai manfaatnya yang sangat menguntungkan.
Siapa sangka minuman sederhana ini juga bisa membantu mengurangi sesak napas yang cukup menyiksa.
Baca Juga: Cuma Modal Konsumsi Minuman Sejuta Umat Ini, Sesak Napas karena Covid-19 Bisa Teratasi dengan Mudah
Sedikit minum air rebusan jahe dapat melancarkan pernapasan kembali.
Fakta ini dibeberkan oleh Journal of Ethonopharmacology pada 2013.
Penelitian tersebut menunjukkan bahwa jahe efektif untuk melawan virus syncytial pernapasan.
Virus tersebut adalah penyebab umum infeksi saluran pernapasan.
Sejak zaman nenek moyang, jahe memang sudah digunakan untuk mengatasi masalah pernapasan.
Tak heran jika beredar rumor bahwa jahe bisa mengobati covid-19.
Meskipun tidak secara langsung mengobati infeksi virus corona, namun jahe tentunya punya manfaat mengesankan yang bisa mengurangi gejala virus ini.
(*)