Siap-siap Pindah Ke Indramayu Usai Menang Pilkada, Lucky Hakim Harus Relakan Koleksi Binatang Untuk Dijual

Sabtu, 09 Januari 2021 | 21:00
Instagram @luckyhakimofficial

Lucky Hakim

GridHype.ID - Banyak pesohor Tanah Air yang uji peruntungan dalam kontestasi politik Desember 2020 lalu.

Ya, kebanyakan selebriti ini ikut serta dalam pemilihan kepala daerah serentak.

Meski ada beberapa yang belum beruntung, tapi ada pula yang terpilih.

Baca Juga: Dilaporkan Dokter Tirta, Selebgram Rangga Diciduk Polisi Terkait Jual Beli Surat Swab Palsu

Salah satunya adalah aktor Lucky Hakim.

Lucky Hakim terpilih sebagai wakil bupati Indramayu dalam pilkada serentak Desember lalu.

Hal inilah yang membuat aktor seni peran tersebut harus meninggalkan Jakarta untuk mengabdikan dirinya ke daerah pemilihannya.

Baca Juga: Merasa Jokowi Jadi Kelinci Percobaan, Netizen usul Koruptor yang Harusnya Disuntik Vaksin Terlebih Dulu, Susi Pudjiastuti Geram: Maksudmu Vaksin Membunuh Orang?

Hal ini diungkapkan Lucky Hakim dalam kanal YouTube Seleb Oncam yang diunggah pada Kamis (7/1/2021).

Sebagai orang yang menjadi penggemar hewan, Lucky Hakim rela menjual beberapa hewan koleksinya.

Meskipun tak semua hewan koleksi yang dijual, Lucky Hakim mengaku kini menyisakan sekitar 20 persen saja.

Baca Juga: Dihubungi Langsung dari Istana, Raffi Ahmad Jadi Salah Satu Orang yang Pertama Terima Vaksin Covid-19

"Sekarang tinggal sisa 20 persen binatang saya karena saya masih dalam tahap proses pindah," ungkap pria 42 tahun tersebut.

Lucky Hakim masih belum memastikan apakah setelah proses kepindahannya ke Indramayu, dirinya akan kembali mengoleksi hewan atau tidak.

Namun, Lucky Hakim berharap bisa membuka kemungkinan bakal bekerja sama dengan Taman Safari, kebun binatang atau lembaga konservasi yang lain untuk salurkan hobinya tersebut.

Baca Juga: Gisella Antasasia Jadi Tersangka Kasus Video Syur, Paranormal Ini Singgung Karier Mantan Istri Gading Marten: Dia Bisa Bangkit Lagi

Ditanya soal penambahan hewan lagi, Lucky Hakim masih memendam keinginan tersebut.

"Sekarang ini belum, belum nambah binatang," ujarnya.

Lucky Hakim ngaku kerepotan jika harus menambah hewan koleksinya di saat yang sama harus pindah.

Baca Juga: Tak Bisa asal Diberikan, Simak Beberapa Kondisi Penerima yang Justru Pantang Menerima Suntik Vaksin Covid-19

"Karena sedang proses pindah. Jadi bakal repot banget kalau binatangnya banyak dan pindahan gitu," tambahnya.

Kendati demikian, Lucky Hakim blak-blakkan masih banyak hewan yang hingga kini belum kesampaian untuk dikoleksinya.

Mantan suami Indadari ini mengaku ingin memiliki sarang penangkaran srigala dan cheetah.

Baca Juga: Paranormal Ini Bongkar Alasan Rizky Billar dan Lesty Kejora Tunda Pernikahan, Singgung Proyek Bersama

Ia menjelaskan sarang penangkaran yang dimaksudnya adalah niat mulianya untuk menyelamatkan populasi srigala atau cheetah.

Lebih lanjut, Lucky Hakim beberkan mimpi mulianya ke depan.

Ia ingin melakukan penyelamatan hewan langka dengan usaha pelestarian alam yang dilakukan di luar habitat aslinya.

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : YouTube

Baca Lainnya