Sering Disepelekan, Krim Malam Ternyata Miliki Banyak Manfaat, Berikut 5 Alasan Kamu Wajib Memakainya

Minggu, 22 Maret 2020 | 18:00
https://www.inlifehealthcare.com

Ilustrasi wajah wanita yang sehat

GridHype.ID - Setiap orang terutama wanita pasti ingin memiliki kulit wajah yang sehat, cerah, dan lembut.

Namun, kita harus melakukan perawatan yang rutin agar memiliki kulit wajah yang sehat.

Salah satunya dengan menggunakan pelembab khusus.

Baca Juga: Cuci Tangan Memang Bisa Cegah Penyebaran Covid-19, Namun Jika Berlebihan Justru Bisa Bikin Kulit Kering dan Iritasi, Lakukan Tips Ini agar Kulit Tetap Sehat

Bukan pelembap yang dipakai pada siang hari atau pelembap dengan kandungan SPF, tapi benar-benar krim malam.

Kalau belum punya, waktunya cari tahu terlebih dulu 5 manfaat penggunaan krim malam yang penting banget buat kesehatan kulit kamu.

Jangan lagi disepelekan, ya!

Baca Juga: Produktif di Tengah Karantina Mandiri, Berikut 6 Tips Video Call untuk para Ibu yang Kerja di Rumah

1. Ultra melembapkan kulit

softandapp.com

kulit lembap

Pelembap yang kamu pakai di siang hari biasanya harus punya kandungan SPF-nya untuk melindungi kulit dari sinar matahari dan terasa lebih ringan di kulit, sedangkan pelembap biasa hanya untuk melembapkan kulit.

Nah, krim malam bakalan melembapkan kulit berkali-kali lipat daripada pelembap dan pelembap siang yang biasa kamu pakai.

Kalau kulitmu lembap, dijamin kamu bakalan bangun dengan kulit yang lebih kenyal dan cerah daripada biasanya, deh!

Baca Juga: Cegah Wabah Virus Corona, Begini Tips Membuat Cairan Disinfektan Sendiri di Rumah

2. Anti penuaan dini

quora.com

Kerutan di dahi

Kalau kamu sudah remaja, apalagi sudah masuk usia di atas 15 tahun, waktunya kamu jaga-jaga terhadap penuaan dini.

Banyak banget remaja yang zaman sekarang sudah berkerut di bagian dahi dan mata karena terkena polusi udara, sinar matahari, dan gaya hidup enggak sehat.

Biar kulit kamu tetap mulus dan sehat seperti saat kita bayi, waktunya kamu pakai krim malam untuk menjaga kulit biar enggak mudah terjadi penuaan dini.

Baca Juga: Tips Kepoin Orang, Begini Cara Melihat InstaStory Gebetan Tanpa Ketahuan, Mudah kok!

Nah untuk mendapatkan krim malam yang bisa anti penuaan dini, kamu harus mencari kandungan seperti retinol, glycolic acid, hingga salicylic acid.

Efek sampignnya, kalau sudah pakai kandungan tersebut, biasanya kulit jadi makin sensitif dengan sinar matahari.

Itu kenapa kamu harus memakainya di malam hari.

Baca Juga: Anak Susah Gunakan Masker dan Cuci Tangan? Intip Tips Najelaa Shihab Berikut Ini

3. Membantu regenerasi sel kulit

rutlandaesthetics.com

kulit kusam

Saat tidur, kulit bakalan meregenerasi selnya, sehingga sel kulit yang hidup dan baru tetap terus ada.

Namun, kalau pertumbuhan sel kulit baru kalah cepat dengan sel kulit yang mati, kulit bakalan bisa terlihat kusam dan enggak sehat.

Dengan memakai krim malam, membuat regenerasi sel kulit baru menjadi lebih cepat.

Kamu tinggal scrub wajah biar sel kulit mati menghilang dan sel kulit yang baru bisa naik ke permukaan kulit, deh!

Baca Juga: Ingin Kulit Sehat? Coba 5 Tips Wajah Terlihat Flawless dan Glowing Tanpa Makeup

4. Meningkatkan sirkulasi darah pada kulit wajah

aroma.com.hk

Pijat wajah

Apa sih pentingnya meningkatkan sirkulasi darah pada kulit wajah? Jawabannya yaitu biar kulitmu bisa lebih mudah menyerap skincare yang kamu berikan ke kulit.

Kalau sirkulasi darah di wajah enggak lancar, kamu cuma buang-buang skincare aja, lho!

Beruntungnya, pemakaian krim malam bisa melancarkan sirkulasi darah pada kulit, karena kamu perlu memijat untuk mengaplikasikan krim malam biar efeknya lebih maksimal!

Baca Juga: Belanja Bulanana Sering Kebablasan? Tips and Trik Berikut Dijamin Ampuh Menghentikanmu Beli Hal-hal Tak Penting

5. Membantu membasmi jerawat

ohealthyeah.com
ohealthyeah.com

Wajah berjerawat

Ini manfaat pemakaian krim malam yang sangat dibutuhkan remaja!

Semua ini karena pemakaian skincare yang membuat jerawat bisa kering.

Sayangnya, kulit wajahmu bakalan kering, sedangkan kamu tetap butuh kelembapan kulit yang cukup kalau mau mencegah dan mempercepat penyembuhan jerawat.

Itulah kenapa kamu membutuhkan krim malam untuk ekstra melembapkan kulit berjerawat, biar kulit enggak mengering, yang akhirnya menyebabkan produksi sebum malah menambah dan menyumbat pori-pori kulit!

Artikel ini telah tayang di CewekBanget.ID dengan judul Disepelekan, Ini 5 Alasan Wajib Pakai Krim Malam Sebelum Tidur!

(*)

Editor : Linda Fitria

Sumber : Cewekbanget.id

Baca Lainnya