Jadi Momok Menakutkan, Kenali Perbedaan Batuk Biasa dan Orang yang Terkena Virus Corona

Selasa, 10 Maret 2020 | 13:45
freepik.com

Ilustrasi flu dan batuk

GridHype.ID - Virus corona atau Covid-19 hingga saat ini masih menjadi momok menakutkan di seluruh dunia.

Segala macam cara telah dilakukan untuk mendapatkan vaksin dari virus corona ini.

Virus corona sendiri telah masuk ke Indonesia, bahkan 19 orang dinyatakan positif terjangkit virus ini pada, Senin (9/3/2020) kemarin.

Baca Juga: Tak Perlu Pakai Antiseptik, Ahli Kesehatan Ungkap Mencuci Tangan Pakai Sabun Lebih Ampuh Cegah Virus Corona, Berikut Penjelasannya

Oleh karena itu kita wajib waspada dan memperhatikan semua gejala yang mungkin ditimbulkan akibat virus corona.

Salah satu yang menjadi tanda gejala virus corona adalah pilek yang disertai dengan batuk.

Perbedaan antara pilek ringan dan infeksi virus corona yang mematikan bisa dibedakan dari jenis batuk yang muncul.

Baca Juga: Dihantui Virus Mematikan, Pemerintah China Sebut Wabah Virus Corona Berakhir di Bulan Maret

Virus corona yang seperti flu ini telah menginfeksi lebih dari 100.000 orang di seluruh dunia.

Bahkan, virus ini telah membunuh lebih dari 3.000 orang dan membuat pasar saham hingga industri perjalanan kacau karena khawatir penyebarannya memburuk.

Gejala infeksi virus corona sangat mirip dengan penyakit sehari-hari.

Baca Juga: Waspada! WHO Peringatkan Penyebaran Virus Corona Melalui Uang Kertas

"Orang-orang khawatir untuk alasan yang benar," kata Dr Waleed Javaid, Direktur Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Mount Sinai Downtown.

Pada saat demam menjadi gejala paling umum dari virus corona (Covid-19), sekitar dua pertiga (67,7 persen) pasien juga mengalami batuk, khususnya batuk kering--menurut World Health Organization (WHO).

"Batuk kering adalah apa yang kami sebut batuk tidak produktif, karena tidak ada dahak yang muncul," kata Javaid kepada New York Post.

Baca Juga: Pemerintah Korea Utara Lakukan Hal Ekstrem untuk Cegah Penyebaran Virus Corona, Warga Tiongkok Berisiko Ditembak oleh Penjaga Korut

Batuk ini biasanya ditandai dengan tenggorokan yang gatal.

Di sisi lain, batuk berdahak menghasilkan lendir dan bisa terasa seperti berderak di dada.

Batuk berdahak dapat menyebabkan seseorang merasa mengi--gejala gangguan pernapasan serius yang ditandai bunyi napas seperti bersiul.

Baca Juga: Bukan Mencegah Virus Corona, Penggunaan Hand Sanitizer yang Berlebihan Justru Berdampak Buruk Bagi Kesehatan

Batuk berdahak bisa merupakan gejala dari sesuatu yang lebih jinak, seperti pilek atau alergi.

Bronkitis dan pneumonia juga sering disertai batuk berdahak, kata Javaid.

Gejala lain yang tidak begitu umum dari infeksi virus corona termasuk produksi lendir (sekitar 33,4 persen pasien dengan virus ini pernah mengalaminya).

Baca Juga: Sempat 'Kabur' Saat Akan Dikantina, 1 Driver Ojol yang Diduga Terpapar Virus Corona di Batam Akhirnya Ditemukan

Artinya, sebagian kecil orang dengan penyakit ini menderita batuk berdahak.

"Batuk itu sendiri adalah masalah, tetapi batuk kering akan membawa masalah lebih besar,” kata Javaid.

Lebih penting lagi, batuk, di samping demam terus-menerus harus mengibarkan "bendera merah."

Baca Juga: Renggut 200 Juta Nyawa dan Hampir Musnahkan Populasi Manusia di Dunia, Wabah Penyakit ini Sama Mengerikannya dengan Virus Corona

"Kombinasi gejala lebih penting. Batuk dan demam jenis apa pun akan sangat memprihatinkan."

Berdasarkan keterangan WHO, gejala tambahan infeksi virus corona termasuk sesak napas (ditemukan pada 18,6 persen pasien), sakit tenggorokan (13,9 persen pasien), dan sakit kepala (13,6 persen).

Namun, kata Javaid, batuk kering tidak selalu berarti kita mengidap infeksi virus corona.

Baca Juga: Pengemudi Ojol Suspect Corona Nekat Kabur dan Tak Kembali ke Lokasi Karantina, Dinkes Kepulauan Riau Angkat Bicara

" Batuk kering dapat terjadi karena ratusan alasan berbeda."

Terlepas dari batuk kering atau berdahak, pasien harus tetap berada di dalam ruangan tertutup dan memantau gejala yang muncul.

Jika demam dan batuk berlangsung lama, segeralah pergi ke dokter.

Baca Juga: Melegakan, 16 Pasien Virus Corona di Vietnam Dinyatakan Sembuh dan Boleh Pulang, Begini Rahasianya!

Namun, yang penting diingat, kita harus fokus pada pencegahan penyebaran penyakit.

Taktik pencegahan terbaik di antaranya adalah mencuci tangan, mendisinfeksi lingkungan, dan tidak menyentuh wajah kita.(*)

Artikel ini telah tayang di Intisari-online.com dengan judul Kenali Perbedaan Gejala Infeksi Virus Corona, Beginilah Beda Batuk Biasa dan Batuk Orang yang Terkena Virus Corona

Editor : Nailul Iffah

Sumber : intisari-online.com

Baca Lainnya