Ngilu, Kakek ini Sudah 40 Tahun Jadi Tukang Cukur Bola Mata, Berani Coba?

Kamis, 27 Februari 2020 | 14:05
intisari online

Ngilu, Kakek ini Sudah 40 Tahun Jadi Tukang Cukur Bola Mata, Berani Coba?

Gridhype.id– Biasanyakegiatan mencukur identik dengan rambut, namun bagaimana jika bola mata yang dicukur?

Membayangkannya saja sudah mengerikan.

Bagaimana tidak seram. Apalagi melihat ada sebuah pisau kecil yang berada tak jauh dari mata seorang pria.

Baca Juga: Cuma Ada di Indonesia, ini 6 Penyebutan Nama Penyakit yang Unik dan Nyeleneh, Pernah Ngalamin?

Tapi tenang. Pria yang memegang pisau tersebut bukan ingin melukai si pria lainnya.

Dilansir dari huffingtonpost.co.za, pria yang memegang pisau tersebut bernama Xiong Gaowu.

Dia adalah seorang tukang cukur di kota Chengdu, China.

Selain memotong rambut pelanggannya, Xiong bisa melakukan hal lain. Seperti mencukur bola mata kita.

Baca Juga: Rekaman Video Bocor, Keluarga Sampai Ngeri Lihat Apa yang Terjadi Pada Narapidana ini, Tubuh Penuh Luka dan Meninggal Saat Koma

Ya. Xiong memang satu dari beberapa tukang cukur yang masih mempraktekkan “seni kuno” tentang cukur bola mata.

Pria berusia 62 tahun itu benar-benar menaruh pisau cukur tajam di bola mata para pengunjungnya dan mengikis kotoran di sekitar mata.

Walau sedikit menyeramkan, namun Xiong mengklaim bahwa selama 40 tahun pencukuran bola mata, dia tidak pernah melukai seorang pelanggannya.

Baca Juga: Masih Suka Minum Sambil Berdiri? Hentikan Sekarang Juga Jika Tak Ingin Terkena Penyakit Mematikan ini

Diketahui cukur bola mata atau eyeball shaving mulai digunakan di rumah sakit pada awal ke-20 untuk mengobati trachoma, sebuah kondisi di mana ada bakteri yang menyebabkan kebutaan paling umum di dunia.

Saat itu, cukur mata adalah cara untuk mengikis jaringan parut di bawah kelopak mata pasien trachoma dan merangsang mata untuk mengeluarkan cairan yang akan melembabkan soket mata.

Baca Juga: Jangan Lagi Beli atau Konsumsi Daging Ayam dengan Kondisi Seperti ini, Bisa Picu Kematian!

Namun Qu Chao, wakil direktur departemen oftalmologi di Rumah Sakit Rakyat Provinsi Sichuan, mengatakan bahwa pencukuran bola mata berpotensi bahaya.

Oleh karena itu, pengobatan cukur mata telah dihapuskan.

Berikut video aksi Xiong mencukur bola mata pelanggannya:

(*)

Artikel ini telah tayang di Intisari online dengan judul,Ngeri Sekaligus Ngilu, Kakek Ini Sudah 40 Tahun Cukur Bola Mata Pelanggannya. Ada yang Berani Coba?

Tag

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber intisari online