Niat Ingin Perkosa Penumpangnya, Sopir Angkot Malah Hilang Kendali dan Masuk ke Jurang

Rabu, 26 Februari 2020 | 16:41
DOK. Polres Sumedang

Mobil angkot yang digunakan untuk membawa mahasiswi Unpad yang akan diperkosa terperosok ke jurang di wilayah Cisitu, Sumedang, Sabtu (22/2/2020).

GridHype.ID -Kasus pelecehan seksual yang terjadi di transportasi umum, membuat penumpang harus lebih hati-hati.

Sama halnya dengan niat sopir angkot yang satu ini.

Peristiwa nahas terjadi ketika angkot yang dikemudikannya mengalami kecelakaan saat hendak memperkosa penumpangnya.

Baca Juga: Dituturkan oleh Rekannya, Rossa, Bunga Citra Lestari Mulai Bisa Menerima Kepergian Ashraf Sinclair

Sungguh bejat ulah pemuda yang bekerja sebagai sopir angkutan umum (angkot) di Sumedang, Jawa Barat.

Bukannya menolong dan mengantar penumpangnya ke tempat tujuan, sopir angkot ini justru hendak memperkosa penumpangnya.

Kisah pilu dan membuat trauma penumpang wanita ini bermula saat korban yang merupakan mahasiswi Universitas Padjadjaran (Unpad) naik angkot.

Sopir angkot yang merupakan warga Cikareo Utara, Kecamatan Wado, Kabupaten Sumedang, itu melakukan kebetulan sedang lewat dan mengangkut penumpang.

Baca Juga: Viral Cara Mengecek Kesehatan Jantung Menggunakan Es Batu dan Air, Begini Kata Dokter

Akhirnya percobaan pemerkosaan korban tidak berhasil.

Peristiwa nahas tersebut terjadi di Jalan Proyek Cipining, Desa Pajagan, Kecamatan Cisitu, Kabupaten Sumedang, pada Jumat (21/2/2020) malam pukul 23.58.

Kelakuan bejat tersangka berhasil digagalkan setelah angkutan kota yang dikemudikannya hilang kendali dan terperosok ke parit.

Dikutip dari Tribun Jabar, Kapolres Sumedang, AKBP Dwi Indra Laksmana, mengatakan korban awalnya salah naik kendaraan umum.

Baca Juga: Tak Hanya Unik, Tahun Kabisat Juga Memiliki Banyak Mitos dan Sejarah yang Meliputi, Salah Satunya Kepercayaan Orang Irlandia yang Menganggap Kesialan dalam Cinta

"Awalnya tujuan korban itu naik Elf dari Jatinangor mau ke Cirebon, ternyata korban itu naik kendaraan umum yang salah," ujar Kapolres Sumedang.

Karena di perjalanan tertidur, korban pun baru turun di daerah Wado, Sumedang.

Dari titik itu korban kemudian mencari angkutan umum yang bisa mengantarnya ke Bundaran Alamsari di Sumedang Selatan untuk pulang.

"Nah, naiklah korban ke angkot pelaku. Si pelaku ini awalnya kasihan, (korban) mau diantar kembali ke Sumedang," ujarnya.

Baca Juga: Gadis Usia 10 Tahun Ini Dipaksa Menikah dengan Mahar Rp125,6 Juta

Sayangnya di pertengahan jalan, angkot yang hanya dinaiki dua orang itu justru dibelokkan pelaku ke Jalan Proyek Cipining.

Pelaku memberhentikan kendaraan di jalan itu untuk melakukan niat bejatnya pada korban.

Pada saat akan memerkosa, ada cahaya mengarah ke kendaraan sehingga pelaku kembali mengemudikan angkotnya dengan cepat.

Saking keburu nafsunya, angkot yang dikemudikannya pun oleng.

Baca Juga: Siapa Sangka Wanita Ini Temukan Pasangan Hidupnya Lewat Twitter

"Sampai akhirnya kendaraan tersebut terperosok masuk ke parit," ujar Kapolres Sumedang.

Setelah angkot terperosok korban pun langsung melarikan diri ke arah perumahan warga sehingga selamat.

Menurut Kapolres Sumedang, penangkapan pelaku berinisial JS bermula dari laporan kepala dusun tempat angkot yang dikemudikan JS masuk parit.

"Kadus melaporkan ke Polsek ada kendaraan yang masuk ke parit, nah didatangi oleh petugas dan warga," ujar Kapolres Sumedang tersebut.

Baca Juga: Lamaran yang Tinggal Hitungan Hari Ditolak Sang Kekasih, Pria Ini Balas Dendam dengan Unggah Video Mesum ke Facebook, Korban: Dia Sering Mukuli Saya

Pada awalnya, warga maupun polisi tidak menyangka peristiwa tersebut merupakan percobaan perkosaan.

Ketika didatangi, JS mengaku angkotnya terperosok akibar rem blong.

Akhirnya polisi curiga dengan pengakuan sopir angkot.

Tak jauh dari lokasi terdapat sebuah warung ternyata menjadi tempat lokasi persembunyian korban.

Baca Juga: Dilamar dengan Mahar Hafalan 30 Juz, Ayu Ting Ting: Masha Allah

Di warung tersebut, sang korban berada dalam kondisi memar dan penuh goresan.

"Di situ kami tahu ini bukan hanya mobil masuk selokan, anggota kami kemudian berinisiatif mengamankan keduanya. Begitu dibawa ke kantor, si korban ini cerita, ternyata begitu," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di Sosok.ID dengan judul Terlalu Semangat Ingin Perkosa Mahasiswi Cantik yang Jadi Penumpangnya, Sopir Angkot Malah Hilang Kendali dan Ceburkan Mobilnya ke Selokan

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Sosok.id