Follow Us

Anak Asri Welas Didiskriminasi? Sang Aktris Curhat Pilu Mengaku Sulit Cari Sekolah karena Kondisi Buah Hati Seperti Ini

Dwi Purworahayu - Jumat, 23 Desember 2022 | 09:30
Asri Welas
Netflix

Asri Welas

Kondisi ini dapat terjadi karena protein pada lensa mata membentuk gumpalan, sehingga lensa mata menjadi keruh dan sulit ditembus cahaya.

Sementara katarak bawaan lahir seperti yang dialami anak Asri Welas disebut katarak kongenital.

Ini merupakan katarak yang terbentuk sebelum kelahiran atau selama 1 tahun pertama kehidupan bayi.

Umumnya, bayi dengan katarak tidak dapat melihat dengan normal dan memiliki kesulitan dalam mengontrol gerakan matanya dengan benar.

Asri Welas menilai dengan adanya pemberitaan soal Ibran yang menderita katarak membuat sekolah tersebut takut untuk menerima Ibran sebagai peserta didiknya.

“Mungkin dengan pemberitaan Ibran yang lahir dengan katarak jadi takut gitu sama Ibran,” tutur Asri Welas.

Asri Welas menegaskan bahwa Ibran bukan anak yang memiliki kebutuhan khusus, hanya saja Ibran memiliki keterbatasan pada matanya.

“Ibran tuh bukan anak yang berkebutuhan khusus, bukan yang IQ-nya bagaimana.”

“Ibran itu bisa berkomunikasi baik, hanya saja terbatas mata aja,” tegas Asri Welas.

Wanita yang kini berusia 43 tahun itu mengatakan, saat ini masih ada sekolah-sekolah yang takut menerima anak-anak yang memiliki kebutuhan seperti Ibran.

“Ada sekolah-sekolah yang takut gitu ya menerima anak-anak dengan kebutuhan seperti itu,” imbuh Asri Welas.

Baca Juga: Kisah Pilu di Balik Erupsi Semeru, Warga Berlarian di Pagi Buta Demi Selamatkan Diri dan Keluarga

Source : TribunStyle.com, Alodokter.com

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest