GridHype.ID - Belakangan ini, ramai kabar konten creator Sisca Kohldan Jess No Limitdiduga sudah menikah.
Usut punya usut, rumor ini bermuladari video konten unboxing iPhone 14 di kanal YouTube Sisca Kohl.
Pasalnya, seperti dikutip dari Sripoku.com, Sisca Kohl menulis judul dengan menyebut Jess No Limit sebagai suami.
"Unboxing iPhone14 Pro Max 1 TB Rp75.000.000 Ft. Suamiku Jess No Limit".
Sontak saja netizen langsung ramai memberikan ucapan selamat menikah pada Sisca Kohl dan Jess No Limit.
"Happy wedding kak jess dan kak sisca.. semoga kalian sebagai pasangan muda dapat menginspirasi semua orang untuk tetap rendah hati, saling berbagi & bisa sukses seperti kalian berdua," tambah Anisa Agustin.
"Pasangan ter low-profil yg menjadi inspirasi karena kreativitasnya dan saling menebar kebaikan Happy wedding buat kalian, langgeng & harmonis terus ya," ucap Muhamad Rehan.
"Happy wedding kalian .. smg Klian sehat selalu dan bisa sllu menginspirasi bnyak org dgan kebaikan kalian," ungkap Feby Viana.
Kala itu, baik Sisca Kohl maupun Jess No Limit masih belum buka suara soal pernikahannya.
Namun beberapa waktu lalu,Sisca Kohlmengumumkan kabar mengejutkan lewat unggahan di kanal YouTube-nya.
Mengutip Kompas.com, Sisca mengakui sudah menikah dengan Jess No Limitdalam sebuah vlog berjudul A Day In My Life with My Hubby! Ft. Jess No Limit.