GridHype.ID - Siap ikuti jejak Venna Melinda, anak sulungnya, Verrell Bramasta dikabarkan akan terjun ke dunia politik.
Mengingat Verrell Bramasta lama berkiprah di dunia entertainment, Venna Melinda pun memberikan nasihat untuk putra sulungnya itu.
Sebab menurut Venna Melinda, dunia politik jauh berbeda dari profesi yang digeluti Verrell Bramasta saat ini.
Mengutip Tribunnews.com, hal tersebut disampaikan Venna Melinda dalam kanal YouTube Seleb OnCam News, Jumat (11/11/2022).
"Yang aku selalu bilang di politik yang paling penting adalah karakter karena bukan hanya popularitas, tapi elektabilitas dan juga mental," ujar Venna Melinda.
Venna Melinda mengatakan bahwa mental seorang politikus akan otomatis terbentuk.
"Mental itu terbentuk ketika kita udah niat masuk politik, kerja untuk masyarakat, harus kuat," ujar Venna Melinda.
Venna Melinda tak ingin Verrell Bramasta terjerumus dalam jalan yang salah saat masuk ke dunia politik.
"Jangan sampai kamu ikut kepada hal yang tidak baik," ujar Venna Melinda.
Venna Melinda juga sempat bertanya kepada Verrell Bramasta terkait keputusannya terjun ke politik.
"Aku selalu bilang kalau 'kak kalau kamu jadi anggota DPR siap nggak melepas keartisan?'," ujar Venna Melinda.