Follow Us

Kumpulan Doa Harian, Doa Ibu Hamil untuk Keselamatan Diri dan Janin

None, Puspita Rahayu - Rabu, 12 Oktober 2022 | 05:30
Ilustrasi ibu hamil
pixabay

Ilustrasi ibu hamil

Gridhype.id- Kumpulan doa harian. Inilah beberapa doa ibu hamil yang bisa diamalkan setiap harinya.

Menjadi salah satu dari kumpulan doa harian, doa ibu hamil terdapat beberapa versi yang memiliki keutamaan luar biasa.

Doa ibu hamil menjadi penting untuk diamalkan sebagai kumpulan doa harian dengan harapan mendapat pertolongan dan perlindungan dari Allah bagi ibu dan janin.

Wanita yang sedang hamil kerap mengalami rasa khawatir atas kondisi kesehatan bayi dan dirinya sendiri.

Alih-alih berlarut dalam rasa khawatir, baiknya ibu hamil memenuhi hari-harinya dengan kumpulan doa harian.

Setiap orang tua tentu menginginkan buah hati yang lahir dengan sempurna dan sehat.

Oleh karena itu, sangat penting bagi orang tua untuk melibatkan Allah SWT dalam mewujudkan keinginan tersebut.

Dilansir dari laman Bangkapos.com, berikut adalah beberapa bacaan pendek sebagai doa ibu hamil:

Doa Agar Janin Sehat

“Allahummah fazh waladii ma daama fii bathnii. Wasyfihi ma’ii. Anta asy-syaafii laa syifaa’an illa syifaa ‘uka syifaa ‘anlaa yughaadiru saqamaa.”

Artinya: "Ya Allah, semoga Engkau lindungi bayiku ini selama ada dalam kandunganku, Berikanlah kesehatan kepadanya bersamaku. Sesungguhnya Engkaulah Maha Penyembuh. Tidak ada kesehatan selain kesehatan yang Engkau berikan, kesehatan yang tidak diakhiri dengan penyakit lain."

Source : Bangkapos

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Baca Lainnya

Latest