Gridhype.id-Maia Estiantykembali menyampa para penggemar melalui berkolaborasinya dengan Pinkan Mambo.
Maia Estianty dan Pinkan Mambo memang sempat tergabung dalam duo Ratu dan mengeluarkan banyak karya.
Hepi Manggung Bareng Pinkan Mambo, Maia Estianty Mendadak Reuni dengan Mantan Rekan Duetnya di Masa Lalu
Terbaru, masyarakat Indonesia kembali diajak bernostalgia dengan duet antara Maia Estianty dan Pinkan Mambo.
Singkatnya, Pinkan Mambo dan Maia Estainty yang kala itu tengah berada dalam Playlist Festival Bandung pada Sabtu (17/9/2022).
Pinkan Mambo mengaku tak langsung pergi lantaran ingin berjumpa dengan mantan teman duetnya itu.
"Aku biasanya habis show langsung turun ke mobil, tapi tadi sengaja mau ke sini (tenda Duo Maia), karena ada Duo Maia, ada Bunda," kata Pinkan dilansir darikompas.com.
Saat bertemu dengan Maia Estianty, Pinkan Mambo lantas kegirangan dan tak mampu menahan gejolaknya di masa lalu.
Bahkan, Pinkan Mambo sempat bertanya kapan mereka akan kembali berduet.
Siapa sangka, duet keduanya seketika terjadi di panggung tersebut.
"Kita kapan lagi nyanyi berdua? Nyanyi lagi yuk, satu lagu aja," kata Pinkan pada Maia.